Follow Us

Percepat Target Vaksin, Tokopedia dan Hippindo Vaksinasi Ribuan UMKM

Wulan - Selasa, 13 Juli 2021 | 08:30
Tokopedia dan Hippindo melakukan vaksinasi kepada UMKM.
Dok. Tokopedia

Tokopedia dan Hippindo melakukan vaksinasi kepada UMKM.

CERDASBELANJA.ID – Tokopedia bersama Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo), menghadirkan program vaksinasi khusus pelaku UMKM.

Program vaksinasi Tokopedia dan Hippindo ini, berjalan selama periode 12-17 Juli dan 2 Agustus 2021 di gedung SMESCO, Jakarta.

Selain mempercepat target vaksinasi, program ini juga bertujuan mendukung percepatan pemulihan ekonomi.

Baca Juga: Permudah Vaksinasi, Pemprov DKI Jakarta Hadirkan Mobil Vaksin Keliling

Direktur Kebijakan Publik dan Hubungan Pemerintah Tokopedia Astri Wahyuni mengatakan, program vaksinasi gratis ini diharapkan dapat lebih melindungi mitra strategis Tokopedia, dalam hal ini UMKM.

Apalagi, hampir 100% penjual di Tokopedia adalah UMKM dan pastinya terkena dampak dari pandemi Covid-19.

Astri berharap, program vaksinasi ini bisa membantu mereka untuk terus berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi.

“Upaya bersama ini juga bertujuan membantu pemerintah mengakselerasi distribusi vaksin,” ujar Astri dikutip dalam keterangannya, Senin (12/7).

Ketua Umum Hippindo Budihardjo Iduansjah menyampaikan, percepatan vaksinasi Covid-19 bagi seluruh masyarakat, termasuk UMKM, sangatlah krusial.

Program vaksinasi khusus UMKM bersama Tokopedia ini, diharapkan dapat membantu mereka meningkatkan produktivitas dengan lebih aman.

Baca Juga: Resmi, Kimia Farma Tunda Pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong Berbayar

“Mengingat UMKM adalah tulang punggung perekonomian Indonesia,” paparnya.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest