CERDASBELANJA.ID - Banyak di antara kita yang mungkin memilih berhenti berolahraga saat menstruasi.
Padahal menurut penelitian, berolahraga saat menstruasi justru banyak manfaatnya.
Salah satunya mengatasi gejala menstruasi seperti rasa lelah, pegal, nyeri, atau kram.
Baca Juga: 5 Potret Nindy Ayunda Pakai Jam Tangan Mewah Capai Rp1,6 Miliar
Menariknya, jam tangan Amazfit GTS 2 Mini mampu pantau menstruasi kita.
Itu sebabnya, jam tangan yang diproduksi Huamy Technology ini juga cocok digunakan sambil olahraga.
Sehingga meski kita sedang menstruasi, masih bisa berolahraga demi kesehatan.
Dokter yang juga pemerhati olahraga, dr. Monica Surjanto, Sp.KO, menyebut bahwa olahraga saat menstruasi dapat meningkatkan hormon endorfin.
Hormon tersebut membuat mood olahraga kita jadi lebih baik dan rileks.
“Yang perlu diperhatikan adalah memilih jenis olahraga yang tepat, karena tidak semua jenis olahraga baik dilakukan saat menstruasi,” kata Monica.
Baca Juga: Bintangi Serial Baru, Prilly Latuconsina Pakai Jam Tangan Ratusan Juta