Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Lebih Aman, Allianz Hadirkan Produk Asuransi Syariah AlliSya AMAN

Wulan - Rabu, 30 Juni 2021 | 18:00
Allianz meluncurkan asuransi jiwa tradisional AlliSya AMAN
Dok. Allianz

Allianz meluncurkan asuransi jiwa tradisional AlliSya AMAN

“Hal ini erat dengan budaya tolong menolong dan nilai kebersamaan yang tinggi pada masyarakat Indonesia,” tutup Yoga.

Dengan demikian, AlliSya AMAN tidak hanya memberikan keuntungan yang bersifat transaksional, tetapi terdapat unsur saling tolong menolong antar sesama peserta.

Pasalnya, dana iuran yang terkumpul dapat digunakan untuk menyantuni peserta lain yang menghadapi musibah atau risiko kehidupan terlebih dahulu.

AlliSya AMAN menyediakan 5 manfaat utama bagi peserta Allianz Syariah. Di antaranya adalah 100% santunan asuransi jika terdiagnosis satu dari 77 penyakit kritis.

Santunan ini, meliputi biaya perawatan, biaya pemulihan, serta biaya selama tidak bekerja. Kita juga bisa mendapatkan 200% santunan asuransi jika meninggal dunia akibat bukan kecelakaan, serta 300% santunan asuransi jika meninggal dunia akibat kecelakaan.

Baca Juga: AXA Mandiri Luncurkan Aplikasi Layanan untuk Telekonsultasi Kesehatan

Tidak hanya itu, AlliSya AMAN memberikan 400% santunan asuransi jika meninggal dunia akibat kecelakaan saat menggunakan transportasi umum. Terakhir, terdapat 500% santunan asuransi jika peserta meninggal dunia akibat kecelakaan, khususnya pada saat menunaikan ibadah haji dan ibadah umrah di Arab Saudi.

Selain itu, terdapat manfaat potensi saldo tabungan yang terbentuk pada akhir kontrak jika pihak yang diasuransikan masih hidup hingga usia 86 tahun di tanggal akhir polis asuransi syariah.

AlliSya AMAN juga memberikan fleksibilitas kepada peserta dalam pemilihan masa pembayaran kontribusi, yaitu 5, 10, 15, dan 20 tahun atau setara dengan masa asuransi. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 5 to 7 of 7

Latest

Popular

Tag Popular

x