Selain itu, Gibran melaporkan kepemilikan kendaraan berupa 5 mobil dan 3 motor.
Kendaraan mobil yang dimiliki berupa Mitsubishi Pajero Sport tahun 2016 senilai Rp350 juta.
Tak hanya Pajero Sport, ada juga Isuzu Panther tahun 2012 senilai Rp70 juta, dan Daihatsu Grandmax tahun 2015 senilai Rp60 juta.
Mobil terakhir yang dimiliki Gibran adalah Toyota Avanza masing-masing tahun 2012 dan 2016 senilai Rp 60 juta dan Rp 90 juta.
Untuk roda dua, Gibran memiliki koleksi motor Royal Enfield tahun 2017 senilai Rp40 juta, Honda CB-125 tahun 1974 senilai R5 juta dan Honda Scoopy tahun 2015 senilai Rp7 juta.
Baca Juga: Temani Jokowi Sebagai Wapres, Segini Total Kekayaan Ma’ruf Amin
Dalam data LHKPN, Gibran juga melaporkan kepemilikan harta bergerak lain senilai Rp260 juta.
Berikutnya aset lain Gibran berupa kas dan setara kas senilai Rp2.15 miliar dan harta lainnya sebesar Rp5.52 miliar.
Selain kekayaan, Gibran juga melaporkan utang sebesar Rp895.58 juta.(*)