Follow Us

Chatime Mango Sticky Rice, Nikmati Takjil Rasa Unik di Bulan Baik

Wulan - Kamis, 29 April 2021 | 17:33
Ilustrasi Chatime Mango Sticky Rice
Dok. CHATIME

Ilustrasi Chatime Mango Sticky Rice

Untuk menikmati keunikan rasa menu ini, pelanggan bisa langsung memesan secara online, menggunakan Chatime Indonesia App, maupun langsung ke gerai terdekat.

Bagi pelanggan yang memesan melalui Chatime Indonesia Mobile App, dipastikan akan merasakan pengalaman membeli Chatime yang lebih mudah dan aman.

Chatime Mango Sticky Rice pas buat berbuka puasa.
DOK. CHATIME

Chatime Mango Sticky Rice pas buat berbuka puasa.

Pelanggan dapat memilih gerai lokasi pick-up dan waktu pengambilan hingga H+1 setelah pemesanan.

Pada aplikasi tersebut, kita juga memilih jenis minuman, topping, hingga jumlah gula dan es.

Kita juga bisa melakukan pembayaran menggunakan voucher, digital payment melalui Go-Pay, OVO, Shopee Pay, dan kartu kredit, hingga pembayaran melalui virtual account BCA.

Baca Juga: Promo Jiwa Toast Terbaru, Diskon Menu Baru Mulai dari Rp25 Ribu

Kita juga dapat memilih untuk mengambil sendiri minumannya di gerai yang dipilih atau dikirim ke alamat yang dituju.

Tentunya dengan menggunakan jasa delivery yang bekerja sama dengan Chatime. Bagi member SpecialTea, dapat mengoneksikan kartu keanggotaannya dengan aplikasi ini.

Dengan demikian, kita bisa tetap mendapatkan poin setiap transaksi, atau menukar poin yang dimiliki. Di samping itu, sistem nirkontak pada layanan ini juga menghadirkan transaksi yang aman di masa kebiasaan baru.

Sementara itu, bagi pelanggan yang memesan langsung ke gerai, Chatime tetap menerapkan standar protokol kesehatan di seluruh gerai.

Mulai dari penggunaan bahan baku dan peralatan yang higienis, penggunaan masker, face shield, sarung tangan, melakukan desinfeksi gerai, memasang mika pembatas di kasir, tanda di area antrean untuk menjaga jarak, serta menyediakan hand sanitizer di area gerai.

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest