Follow Us

The Body Shop Tawarkan Bingkisan Ramah Lingkungan Mulai Rp69 Ribu

Yunus - Selasa, 27 April 2021 | 18:00
The Body Shop Indonesia ajak pengguna kembali ke alam.
DOK. THE BODY SHOP INDONESIA

The Body Shop Indonesia ajak pengguna kembali ke alam.

Terutama mereka yang tinggal di sekitar daerah tempat pembuangan sampah, sehingga mereka mampu berjuang untuk melindungi kelestarian bumi.

Tantri Namirah, Campaign Lead Influencer Green Ramadan The Body Shop Indonesia mengatakan berbagai kegiatan yang dilakukan sangat relevan dengan pesan-pesan yang ingin dia sebarkan kepada masyarakat luas.

“Mulai hari pertama Ramadan, saya telah melakukan #TBSGreenRamadan challenge,” kata Tantri.

Produk Duanyam dan The Body Shop Indonesia.
DOK. THE BODY SHOP INDONESIA

Produk Duanyam dan The Body Shop Indonesia.

Berbagai kegiatan untuk melestarikan alam yang dibuat oleh The Body Shop mudah dilakukan dalam kegiatan sehari-hari.

“Apabila kita konsisten melakukan perubahan kecil dalam kehidupan, maka perilaku yang ramah lingkungan akan terbentuk, sehingga semesta dapat terpelihara kelestariannya,” tambah Tantri.

Pada kampanye ini, The Body Shop Indonesia bekerja sama dengan komunitas Du Anyam memberikan kita kesempatan menghantarkan bingkisan kepada orang-orang tercinta.

Baca Juga: Pilihan Lip Cream yang Bisa Membuat Bibir Lembap Secara Alami

Sekaligus terhubung kembali dengan alam melalui anyaman dan kotak kerajinan yang terbuat dari bahan alami, serta mendukung restorasi lahan gambut dan hutan.

Ratu Ommaya, PR & Community Manager The Body Shop Indonesia menjelaskan, kampanye Green Ramadan tahun ini semakin terasa lagi unsur kembali ke alam dan lebih peduli dengan semesta.

Bekerja sama dengan Du Anyam, kita dapat terhubung sekaligus memberi dukungan terhadap kaum perempuan yang berdaya.

Du Anyam merupakan perusahaan sosial yang memberdayakan lebih dari 1.000 perempuan Indonesia di 50 desa di Nusa Tenggara Timur dan Papua, melalui kerajinan tenun lokal.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest