Follow Us

Investor Pemula Wajib Tahu Apa Saja Jenis Saham, Ada Banyak Pilihan

Wulan - Rabu, 24 Maret 2021 | 22:00
Investor Pemula Wajib Tahu Apa Saja Jenis Saham, Ada Banyak Pilihan
iStockphoto

Investor Pemula Wajib Tahu Apa Saja Jenis Saham, Ada Banyak Pilihan

CERDASBELANJA.ID – Saat ini, investasi saham mulai kembali dipilih para investor di pasar modal karena instrumen investasi tersebut perlahan mulai bangkit.

Bangkitnya investasi saham ini, salah satunya dipengaruhi oleh adanya kepercayaan dan harapan pasar terkait proses vaksinasi Covid-19.

Saham adalah sebuah bukti kepemilikan nilai sebuah perusahaan atau penyertaan modal dari seseorang, di dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas.

Baca Juga: Apa Itu Saham? Investasi yang Disebut Berisiko Tinggi, Ini Jawabannya

Melalui kepemilikan modal tersebut, maka seseorang memiliki klaim atas pendapatan dan aset perusahaan yang disebut dividen.

Bisa dibilang, dengan memiliki saham berarti kita juga sudah menjadi bagian dari pemilik perusahaan tersebut.

Sebelum mulai berinvestasi, kita perlu mengenal dulu apa saja jenis saham yang bisa diinvestasikan. Adapun perincian apa saja jenis saham adalah sebagai berikut.

1. Saham Berdasarkan Hak Tagih atau Klaim

a. Saham Biasa (Common Stocks)

Saham jenis ini, memungkinkan kita melakukan klaim kepemilikan pada semua penghasilan dan aktiva yang dimiliki perusahaan. Namun demikian, pemilik atau pemegang saham jenis ini hanya memiliki kewajiban yang terbatas.

Keuntungannya, adalah jika terjadi risiko terburuk seperti kondisi bangkrut, kerugian maksimum yang ditanggung oleh pemegang saham adalah sebesar investasi pada saham tersebut.

Jenis saham ini juga umumnya banyak dipilih untuk investasi, karena berpotensi memberi untung yang besar. Selain itu, transaksi saham ini bisa dilakukan dengan mudah di pasar modal.

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest