CERDASBELANJA.ID – Berbisnis jadi pilihan menambah penghasilan, termasuk di masa pandemi saat ini.
Tapi buat yang mau buka usaha franchise, harus cari tahu dulu prospek bisnisnya tahun ini.
Pandemi yang belum usai, disusul isu krisis ekonomi, sering kali membuat kita ragu berbisnis. Termasuk bisnis franchise.
Baca Juga: Spesial Promo Akhir Pekan Lotte Mart, Belanja dengan Harga Murah
Seperti dilansir dari Kompas.com, pelaku usaha franchise harus tahu prospek bisnisnya tahun ini.
Ketua Asosiasi Lisensi Indonesia (Asensi) sekaligus Ketua Pengembangan Resto Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Susanty Widjaya mengatakan, buka usaha waralaba alias franchise pada 2021 masih terus cerah.
Dia menyebutkan bisnis franchise 2021 akan jauh lebih berkembang dibandingkan pada tahun 2020.
"Saya rasa franchise di 2021 akan lebih baik dan lebih berkembang jika di bandingkan dengan tahun 2020, " kata Susanty, Kamis (14/1).
Susanty melanjutkan, "Kita tahu 2020 tahun yang dipaksa untuk bertahan dari pandemi, banyak juga yang usaha yang gulung tikar. Namun, di 2021 mereka akan lebih fight lagi."
Menurut dia salah satu pemicu yang membuat bisnis waralaba punya prospek cerah lagi karena ditemukannya vaksin Covid-19.
Baca Juga: Sudah Jadi Dropshipper? Raup Untung Dimulai dari Percantik Toko
Dia menilai adanya vaksin akan membuat para pelaku usaha lebih percaya diri, lebih aman, dan lebih nyaman dalam beraktivitas di luar rumah.
Hal ini pun kata dia akan berpengaruh dan membantu percepatan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Selain itu, Susanty juga mengatakan, di tengah banyaknya usaha-usaha yang ditutup dan banyaknya karyawan yang di-PHK, membuat banyak calon pengusaha baru yang lahir.
Begitupun dengan para pebisnis yang membuka usaha franchise. Apalagi, dijelaskan dia, membuka bisnis franchise cukup terbilang lebih mudah dan simpel ketimbang membuka usaha yang dimulai dari nol.
"Khususnya bagi pengusaha yang pemula, membuka bisnis franchise tidak perlu pusing-pusing lagi memikirkan dari A sampai Z. Tapi, tinggal mengikuti sistem dan prosedur, sudah ada SOP, jadi tinggal ngikutin," jelasnya.
Baca Juga: Jangan Asal Pilih, Ini Cara Menentukan Investasi Sesuai Umur Kita
Dia optimistis apabila para pengusaha franchise membuka usahanya dengan jujur dan konsisten akan membuahkan hasil yang positif dan sesuai dengan yang diinginkan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judulBisnis Franchise Tahun Ini, Bagaimana Prospeknya?(*)