CERDASBELANJA.ID – Walaupun dikenal sebagai model dan pesinetron, Vanessa Angel tak hanya mengandalkan penghasilan dari sana saja.
Sama seperti artis lainnya, Vanessa memiliki sumber penghasilan lainnya.
Misalnya, penghasilan tambahan seperti dari endorsement atau dari membuka bisnis pribadi.
Selain itu, di era digital seperti saat ini, membuat kanal YouTube juga bisa jadi salah satu sumber penghasilan tambahan.
Ikuti tren yang ada, Vanessa turut mengelola kanal YouTube yang diberi nama Vanessa Angel TV.
Dikutip dari id.noxinfluencer.com, kanal YouTube Vanessa Angel TV menyumbang angka yang cukup fantastis sebagai sumber penghasilan Vanessa.
Baca Juga: Baru 2 Hari Diunggah, Wonderland Indonesia By Alffy Rev Raup Untung Capai Rp200 Juta
Kanal YouTube Vanessa Angel TV diketahui telah bergabung sejak Agustus 2019 lalu.
Tapi, kanal YouTube tersebut sepertinya baru aktif dikelola belum lama ini.
Hingga kini, sudah ada lebih dari 50 video di kanal YouTube tersebut yang kebanyakan merupakan vlog.
Dari video tersebut, Vanessa menerima royalti hingga lebih dari Rp5 juta per bulan.
Angka tersebut terbilang fantastis jika dibandingkan dengan para YouTuber pemula lainnya.
Jika dibanding dengan kanal YouTube artis lainnya, penghasilan YouTube Vanessa Angel TV terbilang masih rendah.
Baca Juga: Punya Kanal Qiss You TV, Segini Penghasilan YouTube Ayu Ting Ting
Hal itu dikarenakan beberapa faktor, seperti misalnya jumlah video yang diunggah masih tergolong sedikit.
Dengan jumlah subscribers 145.000, Vanessa Angel TV bahkan kerap mengunggah video hanya 1kali dalam sebulan.(*)