CERDASBELANJA.ID – Ibu-ibu sudah tahu belum bagaimana cara daftar member Indogrosir agar belanja bisa makin murah?
Cara daftar member Indogrosir sangat mudah dan terbagi menjadi beberapa kategori keanggotaan.
Untuk itu, sebelum tahu cara daftar member Indogrosir, kita perlu tahu dulu perbedaan dari beberapa kategori keanggotaan ini.
Sebagai informasi, Indogrosir adalah toko retail yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia. Indogrosir menyediakan barang dagangan untuk para UMKM atau pedagang eceran.
Misalnya seperti warung, toko kelontong, minimarket (retail), dan juga menyediakan barang untuk kebutuhan sehari-hari bagi semua masyarakat umum (end user).
Saat ini, ada 25 gerai Indogrosir di Indonesia, 600 supplier/distributor, 5.000 produk yang tersedia dari berbagai kategori, serta 125.000 member Indogrosir di seluruh Indonesia.
Jika ingin belanja murah, berikut adalah cara daftar member Indogrosir dan penjelasan setiap kategori keanggotaan yang tersedia.
1.Member Biru
Member Biru dari Indogrosir ini berlaku untuk umum (end user). Syarat untuk menjadi member ini sangat mudah. Kita hanya perlu mengisi formulir pendaftaran di aplikasi My Indogrosir, atau bisa mengisinya di bagian member service di setiap toko Indogrosir.
Benefit yang didapatkan dari Member Biru adalah promosi reguler berupa potongan harga, hadiah langsung, atau Mypoin yang dapat digunakan sebagai potongan harga.
2.Member Merah