Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara Beli Pulsa Lewat OVO, Bisa Lebih Murah Pakai OVO Points

Wulan - Selasa, 14 Juni 2022 | 19:00
Ilustrasi cara beli pulsa lewat OVO
ovo.id

Ilustrasi cara beli pulsa lewat OVO

CERDASBELANJA.ID – Para pengguna dompet digital OVO ada yang sudah pernah mencoba cara beli pulsa online lewat OVO?

Cara beli pulsa lewat OVO sangat mudah dan menguntungkan. Pasalnya, kita bisa bayar lebih murah jika digabungkan dengan OVO Points.

Selain itu, dengan cara beli pulsa lewat OVA, kita juga bisa beli pulsa kapan dan di mana saja tanpa harus khawatir konter pulsa tutup.

Tidak hanya pulsa, kita juga bisa beli kuota internet, bayar tagihan listrik, air, sampai BPJS. Semua transaksi bisa dilakukan secara digital dan mudah pakai OVO.

Tidak heran jika banyak orang yang menggunakan OVO sebagai alat transaksi utama.

Jika ingin mencoba, berikut adalah cara beli pulsa lewat OVO dengan mudah dan murah.

- Buka aplikasi OVO dan masukkan PIN.

- Masuk ke dalam menu 'Pulsa' pada aplikasi OVO.

- Pilih pembayaran 'Prabayar/Pascabayar' lalu masukkan nomor ponsel atau pilih dari Kontak Anda.

Baca Juga: Cara Beli Pulsa dan Kuota Internet di Shopee, Lebih Murah Pakai Koin

- Pilih nominal yang diinginkan (untuk Prabayar).

- Pilih metode pembayaran 'OVO Cash' atau 'OVO Points' kita juga bisa menggabungkan keduanya.

- Pastikan nomor tujuan pulsa dan nominal saat melakukan transaksi sudah benar.

- Pilih 'Berikutnya' untuk melakukan pembayaran.

- Tunggu maksimal 1x24 setelah status transaksi berhasil.

Cara beli pulsa lewat OVO sangat mudah, bukan? Segera coba dan nikmati keuntungannya! (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x