Follow Us

5 Hal yang Perlu Disiapkan Sebelum Mudik, Waspada Kelelahan di Jalan

Wulan - Jumat, 29 April 2022 | 15:00
Ilustrasi Aplikasi Traveloka
Dok. Traveloka

Ilustrasi Aplikasi Traveloka

Bagi sebagian orang, mungkin ini menjadi perjalanan jauh pertama, setelah sekian lama tidak bepergian, untuk itu sangat penting untuk tetap menjaga kesehatan.

Selama berpuasa, pastikan mengonsumsi makanan yang sehat saat sahur dan berbuka, minum vitamin, dan tetap terhidrasi dengan membawa botol minum sendiri.

2. Tetap Menerapkan Protokol Kesehatan

Walaupun kondisi pandemi sudah mulai terkendali, penerapan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak, tetap wajib dilakukan.

Pastikan kita juga sudah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga atau booster. Selain sebagai salah satu syarat untuk melakukan perjalanan mudik, vaksinasi booster juga sangat penting sebagai langkah melindungi diri dari Covid-19.

Jika baru mendapatkan vaksinasi dosis kedua, masih diperlukan tes Swab Antigen minimal 1x24 jam dengan hasil tes negatif. Jangan lupa untuk mengisi eHAC di aplikasi PeduliLindungi.

Jika kita ingin vaksinasi booster, sebaiknya lakukan paling lambat satu minggu sebelum berangkat agar setibanya di rumah, kita dan keluarga tetap aman dan terhindar dari Covid-19.

Kemenkes juga telah menyiapkan 13.968 fasilitas kesehatan yang tersebar di seluruh provinsi di Indonesia. Terdiri atas 10.292 puskesmas, 3.034 rumah sakit, 251 Public Safety Center (PSC), 51 KKP dan 340 Pos Kesehatan guna membantu pemudik yang membutuhkan pertolongan medis.

Konsumen Traveloka, secara khusus bisa mendapatkan informasi mengenai regulasi dan kebijakan pemerintah terbaru dalam melakukan perjalanan dengan mengecek laman “Safe Travel Page” di platform Traveloka.

Baca Juga: Traveloka dan BRImo Kolaborasi, Pesan Tiket Bis dan Pesawat Cukup Sekali Klik

3. Gunakan Moda Transportasi yang Tepat

Menurut data Litbang Kementerian Perhubungan, sekitar 47% total pemudik akan menggunakan kendaraan pribadi seperti motor dan mobil.

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest