Follow Us

Dukung Gerakan Ngopi Membumi, Anomali Coffee Beri Diskon Rp5 Ribu

Yunus - Jumat, 20 Agustus 2021 | 22:00
Anomali Coffee ikut menggagas gerakan Ngopi Membumi.
DOK. NGOPI MEMBUMI

Anomali Coffee ikut menggagas gerakan Ngopi Membumi.

Kemasan kertas yang digunakan Anomali Coffee diproduksi oleh Foopak Bio Natura, produsen kemasan di bawah bendera Asia Pulp and Paper.

Benny Chiadarma, Product Manager Foopak menyebut kertas khusus itu digunakan untuk membuat kemasan yang plastic free, dapat didaur ulang dan dijadikan kompos.

“(kemasan) terjamin food grade, tahan panas (microwaveable dan ovenable) dan hanya menggunakan bahan kertas berkualitas,” tambah Benny.

Menurut Benny, keputusan Anomali Coffee itu membuatnya jadi pelaku industri pertama di Indonesia yang menggunakan kemasan makanan dan minuman bebas plastik.

Rezha bilang, Anomali ingin menunjukkan pada penikmat kopi bahwa gaya hidup ramah lingkungan sebenarnya sangat mudah diterapkan dalam keseharian.

“Dimulai dari hal sederhana seperti menggunakan kemasan makanan dan minuman yang lebih mudah dan cepat untuk didaur ulang dan dijadikan kompos,” tambah Rezha.

Baca Juga: Promo Superindo, Beli Kopi Neo Varian Tertentu Dapat Minyak Goreng

Agar gerakan Ngopi Membumi semakin menarik minat pengunjung, Anomali Coffee tak cuma menyediakan kemasan kertas khusus, tapi juga memberi diskon.

Anomali Coffee akan memberikan diskon Rp5 ribu dari setiap transaksi pengunjung di gerai. (*)

Editor : Cerdas Belanja

Baca Lainnya

Latest