Follow Us

AXA Critical Care Bantu Masyarakat Penderita Penyakit Kritis

Winda - Jumat, 05 Februari 2021 | 13:30
edukasi masyarakat melalui invrstasi dan asuransi kesehatan
PEXELS.COM

edukasi masyarakat melalui invrstasi dan asuransi kesehatan

CERDASBELANJA.ID – Sejak Indonesia berada di masa pandemi karena virus Covid-19, tingkat kesadaran masyarakat terhadap kesehatan semakin meningkat.

AXA hadir membantu mengedukasi masyarakat tentang pentingnya berinvestasi dengan memiliki asuransi kesehatan.

Dengan asuransi kesehatan, kita bisa meringankan biaya yang harus dikeluarkan untuk pengobatan ataupun perawatan.

Baca Juga: Luncurkan Produk Baru, AXA Ajak Masyarakat Berasuransi dan Investasi

Beberapa asuransi kesehatan bahkan memberikan tunjangan selama sakit, sehingga kebutuhan keluarga bisa tetap terpenuhi meskipun sedang sakit.

Lembaga riset Nielsen menyebut kesadaran masyarakat memiliki asuransi jiwa, terutama yang berada di kota-kota besar di Indonesia mengalami peningkatan sampai 35%.

Hal ini menunjukkan dampak positif, sehingga industri penyedia asuransi dapat memberikan layanan terbaik.

Selain itu, Covid-19 juga memberi dampak besar pada kondisi perekonomian secara umum.

Tak sedikit pendapatan masyarakat mengalami penurunan sejak pandemi, atau bahkan kehilangan pekerjaan.

Saat mengalami situasi ini, tentu akan menambah kesulitan jika kita atau keluarga ada mengalami sakit.

Baca Juga: Mana yang Lebih Prioritas, Dana Darurat atau Investasi? Ini Jawabannya

Tanpa ada asuransi kesehatan, finansial kita tentu akan terguncang.

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest