Follow Us

Bangkit Saat Pandemi, Cottonology Kebanjiran Order untuk Produk Bokser

Wulan - Selasa, 29 Desember 2020 | 13:10
Bangkit Saat Pandemi, Cottonology Kebanjiran Order untuk Produk Bokser
instagram.com/cottonology/

Bangkit Saat Pandemi, Cottonology Kebanjiran Order untuk Produk Bokser

CERDASBELANJA.ID – Pandemi Covid-19 memang mengubah banyak hal, termasuk dalam cara berpakaian.

Pada saat hampir semua orang lebih banyak beraktivitas dari rumah, maka kebutuhan akan baju yang nyaman dan santai pun meningkat.

Melansir dari Kompas.com, merek busana siap pakai Cottonology kini kembali bangkit setelah sempat mengalami penurunan penjualan di awal masa pandemi.

Baca Juga: Asyik, Investasi Emas Online di Tokopedia Berhadiah Voucher Diskon

Bahkan saat ini Cottonology mengantongi omzet berlipat setelah banting setir menjual celana bokser.

Cottonology, merek asal Bandung yang selama ini lebih banyak menjual kemeja pria, kini kebanjiran permintaan akan celana bokser yang nyaman untuk di rumah.

Pendiri Cottonology Carolina Danella mengatakan, produk celana tidur ini sebenarnya sudah diproduksi sebelum pandemi.

“Waktu itu kami memang ingin membuat produk baru, karena penjualan kemeja sudah bagus. Sejak awal kami tidak menduga celana bokser ini akan booming,” kata Olin dalam wawancara dengan Kompas Lifestyle secara virtual.

Menurut Olin, meskipun saat ini ada pandemi ternyata daya beli konsumen tidak terlalu menurun, tetapi memang ada pergeseran.

“Kalau dulu kita membeli baju baru untuk hangout, sekarang yang dibeli baju-baju rumah,” papar Olin.

Baca Juga: Investasi Tas Branded Bisa Saingi Investasi Emas, Apa Sekarang Tepat?

Ia mengatakan, sejak pandemi penjualan bokser dari Cottonology mengalami peningkatan hingga dua kali lipat.

Source : Kompas.com

Editor : Yunus

Baca Lainnya

Latest