Ini Perbedaan 4 Series iPhone 14, Lebih Untung Belanja yang Mana?

Jumat, 09 September 2022 | 14:00
DOK. Macrumors

Perbedaan 4 series iPhone 14 yang wajib diketahui sebelum belanja

CERDASBELANJA.ID – Buat yang dari kemarin sudah tak sabar mau belanja produk terbaru Apple, kini iPhone 14 sudah resmi dirilis.

Produk baru iPhone 14 resmi dirilis pada Kamis (8/9) kemarin, sehingga para pecinta produk Apple sudah bisa belanja.

Smartphone yang sudah masuk dalam list belanja pecinta Apple ini, sudah dirilis dalam ajang “Appel Event” yang dilaksanakan kemarin.

Nah dalam perilisannya, Apple memperkenalkan 4 (empat) series iPhone 14 yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dengan harga mulai Rp11 jutaan.

Produk iPhone 14 series ini hadir dalam 4 tipe, yaitu iPhone 14 “reguler”, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max.

Secara tampak luar, tidak ada perbedaan yang terlalu berarti pada setiap series iPhone 14.

Tapi jika melihat lebih detail, ada perbedaan pada 4 series iPhone 14 yang bissa menjadi pertimbangan sebelum belanja.

Nah dilansir dari kompas.com, berikut ini beberapa perbedaan 4 series iPhone 14 yang bisa jadi pertimbangan mana yang lebih menguntungkan.

Sebagaimana rumor yang sempat beredar, iPhone 14 reguler dan plus masih menggunakan layar notch.

Pada notch tersebut, iPhone 14 dibekali kamera selfie ultrawide beresolusi 12 MP dengan bukaan lensa (aparture) f/1.9.

Apple mengeklaim kamera depan iPhone 14 memiliki peningkatan 49 persen untuk memotret objek di lingkungan minim cahaya.

Baca Juga: Jadwal Rilis iPhone 14 di Indonesia, Waktunya Belanja Gadget Baru

Apple juga menyebut Night Mode dua kali lebih cepat dari generasi sebelumnya. Selain itu, iPhone 14 juga dibekali TrueDepth camera dengan autofokus.

Apple turut menambahkan beberapa fitur lain, seperti Deep Fusion dan Photonic Engine untuk meningkatkan kualitas gambar di kondisi minim cahaya.

Untuk perekaman video, Apple membekali iPhone 14 dengan mode stabilitator yang disebut Action Mode.

Untuk teknologi layar, ponsel penerus iPhone 13 itu dibekali layar berbentang 6,1 inci dengan panel Super Retina XDR OLED.

Beralih ke bagian punggung, iPhone 14 dibekali dua kamera, salah satunya beresolusi 12 MP (f/1.5).

Nah sedangkan iPhone 14 dengan lini “Pro” dan “Pro Max” hadir dengan spesifikasi yang lebih mumpuni, dibanding iPhone 14 dan iPhone 14 Plus.

Seperti yang dirumorkan sebelumnya, Apple merombak desain "notch" yang sudah menjadi ciri khas sejak iPhone X.

Pada iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max kini memiliki notch berbentuk pil atau oval yang memanjang.

Notch tersebut tidak menyatu dengan dahi seperti generasi sebelumnya, melainkan berbentuk animasi yang bisa berubah bentuk dan ukuran.

Notch berbentuk oval tersebut digunakan sebagai rumah komponen Face ID dan kamera depan.

Apple juga memindahkan sensor proximity ke balik layar. iPhone 14 Pro dan Pro Max sama-sama memiliki sistem baru bernama Dynamic Island.

Baca Juga: 6 Perbedaan iPhone 13 dan iPhone 14, Lebih Worth It Belanja yang Mana?

Sistem itu memungkinkan notifikasi muncul di notch animasi, yang nantinya akan mengubah ukuran dan bentuknya.

iPhone 14 Pro dibekali layar 6,1 inci, sementara iPhone 14 Pro Max dibekali layar 6,7 inci yang didukung tingkat kecerahan hingga 1.600 nits.

iPhone 14 Pro dan Pro Max juga didukung fitur Always on Display (AOD) untuk pertama kalinya.

Always on Display akan menampilkan informasi seperti pengingat, kalender, cuaca, jam, dan sebagainya.

Untuk hardware, keduanya lebih unggul dibanding iPhone 14 dan iPhone 14 Plus lantaran ditenagai chipset anyar A16 Bionic.

A16 Bionic memiliki enam inti CPU yang disebut mampu menghemat daya hingga 20 persen.

Chip ini juga mendukung kelancaran fitur Dynamic Island di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "iPhone 14, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max Resmi Dirilis".(*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya