3 Rekomendasi Tempat Beli Vivo X80 Series, Ada Cashback 1,5 Juta

Sabtu, 30 Juli 2022 | 19:00
DOK. VIVO

Vivo X80 series sudah resmi dijual.

CERDASBELANJA.ID – Ponsel cerdas Vivo X80 series sudah dijual mulai hari ini, Sabtu (30/7), lalu di mana rekomendasi tempat beli Vivo X80 terbaik?

Kami punya 3 rekomendasi tempat beli Vivo X80 series terbaik, karena memberikan banyak promo dan kemudahan mendapatkannya.

Bagi penggila gadget, rekomendasi tempat beli Vivo X80 tentu ditunggu, karena tak sabar untuk ganti ponsel cerdas yang lebih baik.

Seperti kita tahu, ponsel cerdas Vivo X80 termasuk deretan yang ditunggu, karena memiliki kualitas teknologi yang tak kalah dengan ponsel cerdas terkenal kayak iPhone maupun Samsung Galaxy.

Menariknya, berbarengan dengan hari peluncurannya, Vivo X80 juga menyediakan beragam promo khusus buat kita yang ingin mendapatkannya.

Ada 3 rekomendasi tempat beli Vivo X80 series yang bisa dikunjungi, masing-masing memberikan penawaran terbaik.

Ketiganya juga memberikan kemudahan cara memiliki Vivo X80, mulai program tukar tambah hingga cicilan dengan bunga 0 persen.

Tak cuma itu, promo pembelian Vivo X80 series juga menawarkan beragam keuntungan keanggotaan X-Club bagi pemilik ponsel Vivo.

Masih ada lagi, kampanye pembelian Vivo X80 series juga menawarkan hadiah gratis senilai hingga Rp899.000.

Baca Juga: Review Vivo X80 Pro, Punya 2 Teknologi Canggih yang Bikin Baper

Asal tahu saja, Vivo X80 series memiliki 2 varian, yaitu Vivo X80 Pro yang dijual seharga Rp15.999.000 dan Vivo X80 seharga Rp11.999.000.

Keduanya memiliki beragam keunggulan masing-masing, tentu sesuai dengan harganya.

Jika ingin mengetahui spesifikasi lengkap kedua ponsel pintar Vivo itu bisa baca di sini.

Lalu, seperti apa keuntungan dari 3 rekomendasi tempat beli Vivo X80 yang ditawarkan? Nah, detailnya seperti ini.

1. Beli lewat Tokopedia

  • Gratis Wireless Sport Lite senilai Rp399.000.
  • Bisa dapat Gopay Coins hingga 1,5 juta.
  • Keuntungan member X-Club.
  • Ada program tukar-tambah ponsel hingga senilai Rp1 juta.
  • Bisa dapat promo cashback dari Bank Mega, Digibank, dan BRI hingga Rp1,5 juta.
Baca Juga: Perbedaan Vivo X80 dan X80 Pro, Spek Dewa Harga Mulai Rp11 Jutaan

2. Beli lewat e-store resmi Vivo

  • Gratis 50W Vertical Wireless Charger senilai Rp899.000 (bagi pembeli Vivo X80 pro).
  • Gratis Vivo TWS 2e senilai Rp799.000 (bagi pembeli Vivo X80).
  • Penambahan 6 bulan garansi gratis.
3. Beli lewat Blibli

  • Gratis Wireless Sport Lite senilai Rp399.000.
  • Bisa dapat cashback Blipay hingga 1,5 juta.
  • Keuntungan member X-Club.
  • Bisa ikut program tukar-tambah ponsel hingga senilai Rp1.250.000.
  • Ada promo cashback dari Blibli Paylater, Akulaku, dan DBS hingga Rp1,5 juta.
Tinggal diputuskan saja mau dapat keuntungan yang mana dan kemudahan seperti apa saat membeli Vivo X80 series.

Jika sudah memutuskan, biar lebih mudah, langsung saja klik di sini untuk membelinya:

Demikian 3 rekomendasi tempat beli Vivo X80 series. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya