Cara Order Kopi Kenangan di Aplikasi, Bisa Dapat Diskon Hingga 50%

Senin, 04 Oktober 2021 | 14:00
DOK. Instagram @kopikenangan.id

cara dapat diskon Kopi Kenangan

CERDASBELANJA.ID – Seperti kita tahu, Kopi Kenangan menyediakan aplikasi yang memungkinkan kita bisa order kopi dari rumah.

Aplikasi Kopi Kenangan ini bisa jadi solusi saat kita sedang dikejar deadline tugas tapi pengin ngopi.

Kita bisa mengunduh atau download aplikasi Kopi Kenangan di Play Store atau App Store.

Baca Juga: Cara Dapat OVO Points untuk Belanja Hemat, Cukup Rajin Transaksi!

Kalau sudah diunduh, jangan lupa registrasi untuk bisa menggunakan aplikasinya ya.

Setelah registrasi, kita sudah bisa mulai pesan menu apa saja di Kopi Kenangan dari rumah atau kantor.

Nah simak cara dapat order Kopi Kenangan di aplikasi berikut ini, mudah hanya dengan 4 langkah lho.

1. Buka aplikasi Kopi Kenangan dan pilih Pickup atau Delivery.

2. Langsung pilih menu minuman favorit kita di Kopi Kenangan ya.

3. Kopi Kenangan memiliki penawaran metode pilihan yang beragam, pilih sesuai yang diinginkan.

Baca Juga: Cara Dapat Samsung S21 Gratis dengan Ikut Repost & Win 10.10 Shopee Itzy

4. Pastikan menu, jumlah, dan nominal harga yang tertera sebelum menyelesaikan pembayaran.

Nah begitulah cara mudah order kopi di aplikasi Kopi Kenangan yang wajib diketahui.

Tak hanya untuk order kopi saja, aplikasi Kopi Kenangan juga bisa jadi solusi cara dapat diskon lho.

Sebelum order, cek-cek dulu promo yang sedang berlangsung di Kopi Kenangan ya.

Seperti promo Kopi Kenangan dengan penawaran diskon hingga 50% bayar pakai OCBC NISP.

Informasi lebih lengkap terkait promo, langsung cek di aplikasi Kopi Kenangan sekarang juga.(*)

Baca Juga: Cara Dapat Sayurpoin di Sayurbox, Belanja Sayur Online Murah

Editor : Yunus

Baca Lainnya