Wajib Tahu Apa Itu Jenius Flexi Cash, Lebih Mudah dari Shopee Pinjam?

Minggu, 26 September 2021 | 22:00
DOK. Jenius.com

Pinjaman online selain Shopee Pinjam

CERDASBELANJA.ID – Selain Shopee Pinjam, sebenarnya ada banyak cara mengajukan pinjaman online.

Salah satunya seperti yang ditawarkan oleh Jenius, diberi nama Jenius Flexi Cash.

Flexi Cash adalah dana siaga bagi siapa saja pengguna Jenius yang membutuhkan uang tambahan.

Baca Juga: Cara Dapat BBM Pertamina Gratis Setahun, Khusus Nasabah Jenius!

Setelah mengaktifkan Flexi Cash, kita bisa langsung menarik dana dan langsung bisa menggunakannya dengan minimal penarikan Rp500.000.

Menariknya, Flexi cash ini bisa diajukan tanpa persyaratan dokumen tambahan dan tanpa biaya apapun.

Jadi sekarang tak perlu panik atau bingung lagi ya, ketika harus menghadapi keadaan dadakan yang membutuhkan dana tambahan.

Dengan Flexi Cash, kita bisa mencairkan dana kapan dan di mana pun saat dibutuhkan dengan pengajuan melalui aplikasi Jenius.

Tak hanya pengajuan yang mudah, pembayaran bulanannya pun mudah karena dilakukan secara autodebit.

Pembayaran melalui autodebit akan menarik dana dari saldo aktif dan dilakukan sesuai jadwal setiap pukul 19.00 WIB.

DOK. Jenius.com

Flexi Cash, pinjaman online dari Jenius

Baca Juga: 5 Cara Atur Gaji Bulanan ala Jenius, Dijamin Tetap Bisa Berhemat

Ada keuntungan utama yang akan kita dapatkan ketika melakukan pinjaman di Flexi Cash.

Pertama, kita akan mendapatkan pinjaman uang dengan bunga yang kompetitif.

Selanjutnya, kita bisa melakukan pembayaran pinjaman lebih awal yang bisa mengurangi jangka waktu pinjaman.

Dengan begitu, otomatis beban bunga akan menjadi lebih rendah dari yang telah ditetapkan sebelumnya.

Pinjaman melalui Flexi Cash dapat ditarik kapan saja sesuai kebutuhan tanpa biaya administrasi ya.

Jadi, tunggu apalagi, kalau butuh pinjaman online untuk dana tambahan yang mendadak, Flexi Cash solusinya. Selain Shopee Pinjam tentunya.(*)

Baca Juga: Cara Dapat Cashback Biaya Isi Ulang Saldo Jenius dari Semua Bank

Tag

Editor : Yunus