Bikin Pangling! Begini Penampilan Tokoh Logan Lee di Drama Penthouse 3

Rabu, 07 Juli 2021 | 08:30
DOK.Istagram @sbsdrama.official

Karakter Park Eun Seok jadi Logan Lee

CERDASBELANJA.ID – Kesuksesan drama The Penthouse membawa drama ini berlanjut hingga season 3.

Tak hanya alurnya yang menarik dan penuh misteri, pemain-pemainnya pun turut menjadi pelengkap drama ini.

Salah satu pemain yang cukup menyita perhatian netizen karena visualnya adalah Park Eun Seok.

Baca Juga: Daebak! Cantiknya Eugene Pemeran The Penthouse dalam Iklan Dual Sonic

Dalam drama The Penthouse, Park Eun Seok memainkan tokoh Logan Lee dengan berbagai penyamaran di setiap seasonnya.

Dengan memainkan karakter yang berbeda-beda tersebut, kemampuan akting Park Eun Seok patut diacungi jempol nih.

Tapi penampilannya dalam drama The Penthouse season 3 ini bikin pangling lho.

Sebelumnya, di The Penthouse season 1, Park Eun Seok memainkan karakter Logan Lee menyamar sebagai guru olahraga di sekolah seni Cheong-ah Arts.

DOK.Istagram @sbsdrama.official

Park Eun Seok jadi guru olahraga

Nah di season 2, Park Eun Seok memainkan karakter utamanya yaitu Logan Lee yang merupakan kakak dari Bae Ro Na.

Nah di season ke 3 ini, Park Eun Seok memainkan karakter baru sebagai Alex Lee.

Baca Juga: Sukses Besar, Biaya Produksi Drakor The Penthouse Sangat Fantastis

Alex Lee ini diceritakan sebagai kakak kandung Logan Lee yang tinggal di Amerika Serikat.

Penampilan Park Eun Seok sebagai Alex Lee ini jauh dari karakter sebelumnya, dan pasti membuat kita pangling.

The Penthouse season 3 mulai tayang perdana pada 4 Juni 2021 lalu, memperkenalkan karakter Alex Lee di awal episode.

Alex Lee digambarkan sebagai seorang dengan tampilan rambut gimbal dengan hiasan tato di wajah dan leher.

Untuk menyempurnakan penampilannya sebagai Alex Lee, Park Eun Seok memakai jaket dengan style rege.

DOK.Istagram @sbsdrama.official

Karakter Park Eun Seok di The Penthouse 3

Park Eun Seok memakai jaket dari brand Versace dengan jenis Trésor De La Mer Print Jacket.

Baca Juga: Meleleh! Ini Tampilan Song Kang di Press Conference Drama Nevertheless

Trésor De La Mer Print Jacket ini dibanderol dengan harga ₩2.030.000 atau sekitar Rp26.022.400.(*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya