Kenali Apa Itu Aplikasi Flip, Solusi Transfer Uang Antarbank Gratis

Rabu, 03 Februari 2021 | 14:00
instagram.com/flip_id/

Kenali Apa Itu Aplikasi Flip, Solusi Transfer Uang Antarbank Gratis

CERDASBELANJA.ID – Saat ini, hampir seluruh bank mengenakan biaya transfer antarbank sebesar Rp6.5000. Untuk itu, banyak yang mencari alternatif lain agar bisa melakukan transfer uang antarbank secara gratis.

Adapun salah satu solusi transfer uang antarbank gratis adalah dengan menggunakan aplikasi Flip.

Flip adalah aplikasi untuk melakukan transfer antarbank tanpa biaya.

Baca Juga: Kenali Apa itu Partipost, Cara Mudah Mendapatkan Uang di Internet

Sampai saat ini, Flip telah membantu masyarakat Indonesia menghemat miliaran rupiah dari biaya transfer antar bank.

Flip bekerja sebagai jembatan transaksi antarbank. Untuk mendapatkan gratis transfer antarbank, kita hanya perlu melakukan transfer terlebih dahulu ke rekening Flip yang sama dengan bank yang kita miliki.

Kemudian, Flip akan meneruskan uang kita tadi ke rekening tujuan transfer.

Jangan khawatir, seluruh transaksi kirim uang antarbank dari Flip menggunakan sistem bank. Jadi, bisa dipastikan transaksinya akan aman.

Berbagai data milik kita, juga akan diberikan keamanan berlapis serta akan di-enkripsi. Pertukaran informasi antarserver, juga sudah dienkripsi menggunakan SSL pada server yang berlokasi di Indonesia.

Saat ini, Flip sudah terlisensi oleh Bank Indonesia (BI) dengan nomor izin 18/196/DKSP/68.

Baca Juga: Punya Banyak Fungsi dan Keuntungan, Kenali Apa Itu Koin Shopee

Flip tidak mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), karena Flip merupakan perusahaan transfer dana yang berada di bawah pengawasan BI.

Adapun jam layanan Flip adalah pada hari Senin-Minggu pukul 07.00-20.00 WIB. Nantinya, transaksi yang masuk di luar jam operasional akan diproses pada jam operasional selanjutnya.

Jadi, kita bisa bebas melakukan transfer antarbank gratis tanpa batas setiap hari hanya dengan menggunakan Flip.

Nah, untuk mengisi saldo Flip sebelum melakukan transfer, kita bisa melakukan top up atau isi saldo di menu "+ Isi Saldo" yang ada di halaman awal aplikasi.

Caranya adalah dengan mengeklik tombol "+ Isi Saldo". Kemudian, masukkan nominal saldo dengan nominal minimal pengisian saldo adalah Rp10.000.

Setelah itu, klik "Lanjut". Pilih metode isi saldo, pastikan kita memilih bank yang sama dengan bank yang akan kita gunakan untuk mengisi saldo.

Baca Juga: Orangtua, Kenali Apa Itu Difteri dan Harga Vaksinnya untuk Anak

Lalu, transfer uang sesuai nominal transaksi dan ditambah dengan kode unik yang tertera ke rekening Flip, menggunakan ATM/SMS Banking/Mobile Banking/Internet Banking,

Jika sudah, klik "Saya sudah transfer" dan sistem Flip akan segera memproses pengisian saldo kita.

Saat ini, transaksi top up saldo hanya bisa digunakan untuk pembelian pulsa dan paket data. Fitur top up saldo ini, dapat digunakan di aplikasi versi 1.6.4 dan setelahnya.

Di sisi lain, saat ini Flip baru bisa digunakan untuk melakukan transfer dari dan ke beberapa bank saja.

Di antaranya adalah Bank BCA, BNI, BNI Syariah, BRI, Mandiri Syariah, Mandiri, CIMB Niaga, CIMB Niaga Syariah, Bank Muamalat, Bank BTPN, BTPN Wow, Jenius, Bank Permata, Bank Permata Syariah, serta Digibank by DBS. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya