Millennials, Kenali Apa Itu Konsep Hidup Minimalis ala Frugal Living

Senin, 18 Januari 2021 | 13:08
Kompas.com

Millennials, Kenali Apa Itu Konsep Hidup Minimalis ala Frugal living

CERDASBELANJA.ID – Pada masa pandemi ini, banyak masyarakat yang mulai mengubah gaya hidupnya. Hal ini dipicu oleh pembatasan aktivitas yang menimbulkan meningkatnya tingkat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan tingkat pengangguran.

Tidak heran, saat ini banyak orang yang mulai menggunakan gaya hidup frugal living.

Apa itu frugal living? Frugal living adalah gaya hidup yang diterapkan agar kita bisa lebih pintar dalam mengatur keuangan.

Baca Juga: Investasi Lewat Metode Pinjaman, Kenali Apa Itu Sistem P2P Lending

Pada saat menjalani frugal living, kita diharapkan mampu mengetahui berapa banyak uang yang dimiliki dan berapa banyak uang yang dibutuhkan untuk membayar sejumlah tagihan tiap bulan.

Melalui hal ini, kita diharapkan dapat membuat keputusan yang bijak dan tepat dalam membelanjakan uang.

Gaya hidup frugal living bisa membantu kita dalam menahan diri, lebih disiplin soal keuangan, serta tidak menumpuk barang sia-sia di rumah. Untuk itu, konsep frugal living ini akan sangat cocok digunakan oleh para millenials yang kerap dianggap sulit mengatur keuangan.

Kemudian, bagaimana cara menerapkan frugal living? Jika mulai tertarik menggunakan konsep frugal living, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Buat Anggaran Belanja

Untuk menerapkan konsep frugal living, kita perlu membaut anggaran belanja yang dibutuhkan setiap bulan. Pastikan anggaran belanja ini hanya berisi kebutuhan pokok dan esensial yang memang dibutuhkan sehari-hari.

Hindari membeli barang yang tidak terlalu dibutuhkan, dengan menghemat pengeluaran ini kita bisa menggunakan uang untuk pengeluaran lain yang lebih penting.

Baca Juga: Promo Cooking Fair Alfamidi, Masak dengan Harga Serba Diskon

2. Manfaatkan Promo dan Diskon

Untuk mendalami gaya hidup frugal living, kita harus menghemat anggaran. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan promo dan diskon yang disediakan.

Namun sebelum menggunakan diskon, kita juga bisa membandingkan harga terlebih dahulu dengan tempat lain. Belilah produk di tempat yang memiliki harga terendah, hal ini akan membantu kita untuk menghemat banyak anggaran.

Meski demikian, jangan sampai kita tergiur juga untuk membeli barang yang tidak dibutuhkan karena harganya yang murah. Pastikan untuk selalu mengikuti catatan daftar belanja.

3. Cobalah untuk Memasak Sendiri

Sering kali, pengeluaran untuk makan di luar rumah menjadi salah satu masalah dari perencanaan keuangan. Pasalnya, harga makanan di restoran akan berbeda-beda dan tidak bisa diantisipasi berapa dana yang dihabiskan.

Dikarenakan masa pandemi dan semua kegiatan dilakukan di rumah saja, maka cobalah untuk selalu memasak. Selain lebih hemat, bahan masakan yang kita buat juga bisa dijadikan stok untuk beberapa hari.

Selain itu, kita juga bisa mengatur menu yang akan dimakan. Jadi, kita lebih bebas dalam berkreasi melalui masakan.

Baca Juga: Modal Pas-pasan, Pilih Bisnis atau Investasi? Ini Jawabannya!

4. Jaga Kesehatan

Kita perlu menjaga kesehatan agar selalu bugar dan tidak mudah terkena penyakit. Apalagi di masa pandemi ini akan sangat rawan apabila kita pergi ke rumah sakit.

Untuk itu kita perlu menjaga kesehatan, baik melalui olahraga rutin, rajin mencuci tangan, sampai tidak makan makanan secara sembarangan.

Melalui gaya hidup sehat, kita akan terhindar dari pengeluaran kesehatan yang bisa memakan anggaran yang tidak sedikit.

5. Kurangi Berkumpul Bersama Teman

Meskipun restoran atau kafe sudah dibuka dan kita bisa makan di tempat dengan menerapkan protokol kesehatan, tetapi sebaiknya hidari hal ini.

Pasalnya, kita berpotensi mengeluarkan uang lebih banyak apabila sedang berkumpul dengan teman. Selain itu, kita cenderung sulit menahan diri dan akhirnya banyak melakukan pengaluaran di luar rencana.

Simpanlah uang dan hindari berkumpul bersama teman untuk sementara waktu. Selain bisa menghemat pengeluaran, kita juga bisa meminimalkan penularan virus dari satu orang ke orang lain.

Baca Juga: 4 Tips Keuangan dari Warren Buffett, Bikin Kita Makin Jago Atur Uang

Menjalani frugal living tidaklah mudah, tetapi hal ini perlu dilakukan untuk menjadi disiplin mengatur keuangan.

Jangan mudah menyerah dalam menjalani gaya hidup frugal, karena ada banyak sekali manfaat yang bisa dirasakan. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya