Belanja Harbolnas Tiba! Pakai Uang dari Pos Dana yang Mana Biar Aman?

Kamis, 02 Februari 2023 | 11:00
iStockphoto

Ilustrasi Hari Belanja Online Nasional atau belanja Harbolnas 2.2

CERDASBELANJA.ID - Belanja Harbolnas alias Hari Belanja Online Nasional tiba!

Sudah punya produk incaran apa untuk belanja Harbolnas?

Mungkin saja belanja Harbolnas bulan ini ada lebih dari satu barang yang Sobat Cerdas inginkan.

Ada yang sudah direncanakan jauh-jauh hari, tapi kadang ada juga yang impulsif atau dadakan dibeli saat momen Harbolnas tiba.

Nah, untuk menghindari pemborosan dan kekusutan keuangan akibat belanja di musim diskon seperti Harbolnas, maka Sobat Cerdas perlu tahu pakai uang dari pos dana mana untuk belanja.

Hal ini penting agar momen gembira di Harbolnas tak berujung sengsara karena ambil uang tanpa perhitungan.

Bisa-bisa mau untung malah buntung.

Untuk hal ini,Tommy Hilman CFP., Financial Planner Finante.id memberikan beberapa tips atur uang belanja saat Harbolnas.

"Pakaiuang dari pos dana mana untuk belanja saat Harbolnas, itu tergantung pada barang apa yang mau dibeli. Karena ada beberapa pilihan pos dana, dan itu tergantung beli barang seperti apa," ujar Tommy saat dihubungi Cerdas Belanja.

Jadi,klasifikasi jenis barang akan memengaruhi pos dana mana yang akan diambil uangnya.

Misalnya, ingin belanja sayuran, daging, dan keperluan bulanan saat momen Harbolnas, maka kita bisa pakai uang dari pos danakebutuhan rumah tangga.

Baca Juga: 5 Tips Toko Online Makin Cuan Saat Harbolnas, Dijamin Laris Manis!

Atau ingin beli skincare, baju, kerudung, sepatu, dan kebutuhan pribadi lainnya, maka bisa memakai pos dana kebutuhan pribadi.

Jadi pastikan duluapa yang ingin dibelanjakan saat Harbolnas.

Tapi, berapa porsi atau persentasi uang yang diambil dari pos dana tersebut?

"Jika ditanya berapa persen uang yang dialokasikan untuk belanja bulanan, jawabannya: Tidak ada ketentuannya.

"Tergantung barang jenis apa yang dibeli pada saat Harbolnas (sesuai dengan pos anggaran tadi) dan yang pasti, kita perlu belanja sesuai dengan anggaran bulanan yang sudah ditentukan sebelumnya," saran Tommy.

Jadi, meski uangnya ada, tetap pakai perhitungan dan jangan asal saat belanja Harbolnas ya! (*)

Editor : Maria Ermilinda Hayon

Baca Lainnya