Nonton Mencuri Raden Saleh di Netflix, Ini Pilihan Langganan Terbaik

Kamis, 05 Januari 2023 | 16:00
FOTO: INSTAGRAM @NETFLIXID

Mencuri Raden Saleh kini bisa ditonton di Netflix.

CERDASBELANJA.ID – Film Mencuri Raden Saleh sudah bisa ditonton di Netflix, platform video berbayar asal Amerika Serikat.

Buat yang belum sempat nonton Mencuri Raden Saleh saat diputar di bioskop beberapa waktu lalu, tentu ini kesempatan emas.

Kita bisa leluasa nonton Mencuri Raden Saleh di Netflix, karena bisa diputar kapan saja kita mau, tentu dengan berlangganan.

Kisah Mencuri Raden Saleh itu sendiri bercerita tentang sekelompok anak muda yang berencana mencuri lukisan bersejarah.

Lukisan karya Raden Saleh itu berjudul Penangkapan Diponegoro, dan disimpan di Istana Presiden.

Tentu saja enggak mudah mencuri lukisan karya Raden Saleh itu, karena keamanan Istana yang super ketat.

Nah, di situ menariknya. Kita akan melihat bagaimana sekelompok anak muda dengan berbagai karakter menjalankan misinya.

Apakah misi mereka berhasil? Cuma dengan nonton filmnya kita baru bisa tahu jawabannya.

FYI, film Mencuri Raden Saleh itu sendiri dibintangi artis muda terkenal seperti Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda, Umay Shahab, Rachel Amanda Aurora, Ari Irham, dan Aghniny Haque.

Penggemar artis di atas, tentu senang karena bisa leluasa nonton aksi mereka dalam Mencuri Raden Saleh.

Lalu bagaimana cara agar bisa nonton Mencuri Raden Saleh di Netflix? Tentu dengan berlangganan.

Baca Juga: Cara Aktivasi Kuota Nonton Netflix di MyTelkomsel, Lebih Praktis!

Saat ini Netflix sebenarnya menawarkan 4 tipe langganan Netflix, masing-masing memiliki keunggulan sendiri.

1. Paket Mobile

  • Tarif bulanan: Rp54.000 per bulan.
  • Kualitas video masuk kategori Good, dengan resolusi 480 pixels, dan bisa ditonton di ponsel dan tablet PC.
  • Meski mendukung 2 devices, tapi kita enggak bisa nonton secara bersamaan, karena aksesnya hanya untuk 1 orang.
2. Paket Basic

  • Tarif bulanan: Rp120.000 per bulan.
  • Kualitas video masuk kategori Good, dengan resolusi 720 pixels, bisa diakses oleh pengguna ponsel, TV, tablet PC, dan komputer.
  • Meski mendukung 4 devices, tapi kita enggak bisa nonton secara bersamaan, karena aksesnya hanya 1 orang.
3. Paket Standard

  • Tarif bulanan: Rp153.000 per bulan.
  • Kualitas video masuk kategori Better, dengan resolusi 1080 pixels, bisa diakses oleh pengguna ponsel, TV, tablet PC, dan komputer.
  • Bisa nonton secara bersamaan di waktu yang sama oleh 2 orang, karena aksesnya untuk 2 orang.
4. Paket Premium

  • Tarif bulanan: Rp186.000 per bulan.
  • Kualitas video masuk kategori Best, dengan resolusi 4K dan HDR, bisa diakses oleh pengguna ponsel, TV, tablet PC, dan komputer.
  • Mendukung 4 devices, bisa ditonton secara bersamaan, karena aksesnya untuk 4 orang.
Baca Juga: Rekomendasi TV LED Terbaik di Bawah Rp4 Juta, Diskon 50% di Shopee

Jika dilihat, paket terbaik memang merupakan Paket Premium, karena kita bisa nonton bersama 3 anggota keluarga lain atau teman-teman.

Selain itu, kita juga enggak dibatasi penggunaan gadgetnya saat nonton, bisa pakai TV, ponsel, tablet PC, maupun komputer.

Kualitas tampilan videonya juga dijamin lebih jernih dan halus.

Namun jika ingin lebih hemat, apalagi kalau yang nonton ya cuma kita sendiri, Paket Mobile rasanya sudah cukup.

Yuk, buat yang belum nonton Mencuri Raden Saleh bisa dari Netflix dengan paket yang menguntungkan. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya