Belanja Jadi Tenang, Ini Perhitungan Biaya Saat Pakai Shopee Paylater

Sabtu, 24 Desember 2022 | 12:00
ISTIMEWA

Hitung-hitungan Shopee Paylater.

CERDASBELANJA.ID - Shopee Paylater termasuk salah satu produk paylater yang populer digunakan untuk belanja.

Selain dianggap memudahkan belanja, hitung-hitungan bayar pakai Shopee Paylater cukup jelas.

Setiap sobat Shopee belanja pakai Shopee Paylater, informasi biaya yang timbul akan diinformasikan di halaman Checkout.

Lalu apa saja biaya yang muncul jika belanja pakai Shopee Paylater?

Pertama adalah Biaya Penanganan, yang dikenakan pada pengguna setiap transaksi pakai Shopee Paylater.

Besarnya Biaya Penanganan yang dikenakan oleh layanan Shopee Paylater sebesar 1% dari total nilai transaksi saat itu.

Misalnya nih kita beli produk seharga Rp190.000, lalu kena ongkos kirim Rp10.000, sehingga total transaksi kita Rp200.000.

Nah, dari total transaksi itu dikenakan Biaya Penanganan penggunaan Shopee Paylater sebesar 1% atau Rp2.000.

Sehingga saat transaksi itu kita diharuskan membayar Rp202.000.

Angka tersebut masih harus ditambah Rp1.000 sebagai Biaya Layanan transaksi di Shopee, sehingga total yang harus dibayar Rp203.000.

Jadi setiap pakai Shopee Paylater kita akan dikenakan biaya penanganan dan biaya layanan dari Shopee.

Itulah tagihan yang nantinya harus dibayar sebelum jatuh tempo.

Jika sudah melewati jatuh tempo, Shopee Paylater akan mengenakan bunga sebesar 5% dari total tagihan.

Artinya, jika total tagihan Rp203.000 tak dibayar setelah lewat jatuh tempo, maka jumlah yang akan dibayar kemudian akan bertambah 5% per bulan.

Sehingga tagihan yang harus dibayar setelah lewat jatuh tempo menjadi Rp213.150, karena ada tambahan denda berupa bunga Rp10.150.

Itu sebabnya, agar belanja pakai Shopee Paylater lebih tenang dan hemat, ya harusnya bisa tertib membayar tagihannya sebelum tanggal jatuh tempo. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya