7 Fasilitas Gratis di Kampus UMKM Ekspor Shopee, Bisnis Online Makin Mudah

Minggu, 19 Desember 2021 | 21:00
Dok. Shopee

Kampus UMKM Shopee Ekspor di Bandung

CERDASBELANAJ.ID – Tak hanya memfasilitasi penjual melalui fitur, Shopee juga menghadirkan sebuah program Kampus UMKM Shopee.

Kampus UMKM Shopee adalah program kepada UMKM lokal Indonesia untuk mengembangkan usaha dari lokal.

Salah satu program andalan ini adalah Program Ekspor Shopee agar UMKM lokal bisa masuk ke pasar dunia.

Nah di Kampus UMKM Shopee ini, kita akan mendapatkan 7 fasilitas gratis di Kampus UMKM Ekspor Shopee untuk bisnis online yang makin mudah, seperti.

1. Ruang Pusat Ekspor

Cari tahun cara ekspor produk kita ke 7 negara bareng program Ekspor Shopee melalui ruang pusat ekspor.

Baca Juga: Cara Bisnis Online di Shopee, Ini 4 Skill yang Wajib Dimiliki Pebisnis UMKM di Era Digital

2. Ruang Pertemuan

Ruang pertemuan bisa untuk bertemu langsung dengan trainer Shopee untuk mendapatkan banyak informasi seputar pengembangan usaha.

3. Ruang Live Streaming

Di ruang live streaming ini, tersedia fasilitas tripod, ring light, latar, bangku dan meja untuk promosi produk kita melalui Live Streaming.

4. RuangTraining

Ruang training ini biasa digunakan untuk mengikuti berbagai macam pelatihan gratis termasuk cara memulai bisnis online.

Baca Juga: Cara Bisnis Online di Shopee, Seller Wajib Tahu Apa Itu Sistem Penalti Poin?

5. Ruang Edukasi

Di ruang edukasi, kita bisa mendaftarkan diri menjadi penjual di Shopee dan reservasi jadwal pelatihan.

6. Studio Foto

Dok. Shopee
Dok. Shopee

Ruang foto di Kampus UMKM Shopee Ekspor

Pelaku UMKM Ekspor Shopee bisa mendapatkan fasilitas studio foto untuk mendapatkan foto produk yang menarik.

7. Ruang Simuasi Gudang

Terakhir, ada ruang simulasi gudang yang bisa digunakan trainer Shopee untuk membantu melakukan simulasi pengelolaan stok.(*)

Baca Juga: Cara Bisnis Online di Shopee dengan Program Seller Missions, Kenali Fiturnya dan Dapatkan Hadiahnya

Tag

Editor : Yunus