CERDASBELANJA.ID – Walaupun tergabung dalam sebuah group band, biasanya setiap member memiliki kesempatan untuk debut solo.
Hal itu berlaku untuk semua idol group asal Korea Selatan, tak terkecuali BTS yang beranggotakan tujuh (7) orang.
Belum lama ini, salah satu member BTS yaitu Jin, debut solo dengan merilis 2 lagu.
Berkat lagu yang dirilis ini, Jin disebut Forbes sebagai Artis Pria Paling Sukses di K-Pop lho.
Sebutan itu didapat berkat pencapaian luar biasa dari lagu-lagu yang dirilis Jin belum lama ini.
Pada November 2021 lalu, Jin merilis lagu berjudul “Yours” yang menjadi soundtrack untuk drama “Jirisan”.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Natal Favorite BTS yang Wajib Ditonton, ARMY Jangan Ketinggalan
Tak berselang jauh dari lagu “Yours”, Jin kembali merilis lagu dalam momen ulang tahunnya pada 4 Desember 2021 lalu.
Jin merilis lagu berjudul “Super Tuna” yang seketika langsung booming di industri musik K-Pop.
Meskipun memiliki warna musik sangat berbeda, kedua lagu memiliki kesuksesan yang luar biasa.
Sekarang, lagu "Yours" dan "Super Tuna" keduanya telah masuk chart di seluruh dunia.
Pencapaian ini telah menarik perhatian sebuah majalah bisnis terkenal seperti Forbes.
Forbes menerbitkan sebuah artikel yang menyoroti pencapaian Jin dengan lagu solonya yang baru.
“Anggota BTS, Jin menunjukkan kepada dunia dengan chart yang tak terduga dan langka di Amerika.” tulis Hugh McIntyre melalui Forbes.
Forbes menyebut bahwa Jin berhasil ada di peringkat pertama Billboard dan menjadi Artis Pria Paling Sukses.
Dengan pencapaian ini, ARMY berharap keberuntungan Jin bisa menular ke member BTS lainnya.(*)