Cara Cerdas Pesan Tiket Pesawat ala Pegipegi, Lakukan 3 Hal Ini untuk Dapat Harga Terbaik

Kamis, 09 Desember 2021 | 09:00
DOK. Pegipegi

Cara pesan tiket pesawat untuk dapat harga murah

CERDASBELANJA.ID – Butuh bepergian jauh yang mengharuskan pakai pesawat, tetapi takut karena harganya yang mencekik?

Tenang, kita bisa mendapatkan tiket pesawat dengan harga murah kalau tahu tips dan triknya.

Berikut cara cerdas pesan tiket pesawat ala Pegipegi dengan melakukan 3 hal ini untuk mendapat tiket pesawat. Dijamin harga terbaik.

  1. Waktu Terbaik untuk Dapat Tiket Harga Terjangkau
Berdasarkan data internal Pegipegi, waktu ideal untuk memesan tiket pesawat adalah pukul 22.00 WIB.

Jika memesan tiket pesawat pada waktu tersebut, travelers bisa berhemat sekitar 7-10%.

Baca Juga: Cara Tampil Percaya Diri Bersama SoKlin Pewangi, Dukung Wanita Muda Indonesia Sebagai Sahabat Outfit No.1

Ada hari tertentu yang bisa diterapkan untuk mendapat harga lebih murah dibandingkan hari lainnya, yaitu di hari Minggu.

Pesan tiket hari Minggu dapat potensi biaya yang hemat atau potential savings sebesar 2-4%.

Sedangkan day of week terbaik untuk keberangkatan adalah hari Jumat, dengan potential savings sebesar 3-4%.

  1. Periode Terbaik untuk Pemesanan Tiket Pesawat
Selain waktu, ada juga periode terbaik untuk melakukan pemesanan tiket pesawat yang harus diperhatikan.

Periode terbaik untuk memesan penerbangan domestik berada di kisaran 27-39 hari sebelum keberangkatan.

Dengan periode tersebut, kita akan mendapatkan potential savings sampai 13%.

Baca Juga: Kaca Mobil Berembun Saat Hujan? Wajib Tahu Cara Berikut, Jangan Kaget Lihat Hasilnya

  1. Melalui Online Travel Agent (OTA)
Salah satu keuntungan memesan tiket transportasi dan akomodasi secara online yaitu adanya berbagai promo yang ditawarkan.

Selain itu, membeli secara online juga mempermudah untuk menyesuaikan akomodasi dan transportasi sesuai kebutuhan.

Seperti pada aplikasi Pegipegi, setiap pelanggan dapat menentukan maskapai dan jadwal keberangkatan, pilihan akomodasi, serta lokasi dengan mudah.

Nah, sudah tahu kan cara pemesanan tiket pesawat untuk mendapatkan harga terbaik? Yuk, buruan pesan sekarang juga.(*)

Baca Juga: Cara Jaga Kebersihan Daerah Intim, Pakai Produk Bee Botanics Dijamin Aman dengan 4 Bahan Alami

Tag

Editor : Presi