CERDASBELANJA.ID – Belum lama ini, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina merilis bisnis barunya di bidang produk skincare.
Bisnis yang diberi nama Rans Beauty ini secara resmi diluncurkan pada Selasa, 26 Oktober 2021 melalui kanal YouTube Rans Entertainment.
Dalam peluncuran kemarin, diwakilkan Nagita, Rans Beauty meluncurkan sekitar 6 produk skincare sekaligus.
Ada banyak alasan memilih produk Rans Beauty ini seperti yang disampaikan Nagita dalam acara peluncuran.
Produk Rans Beauty ini memiliki kandungan produk yang aman bahkan untuk ibu hamil lho.
Rans Beauty diproduksi dengan bahan-bahan natural seperti AHA Fruit dan Essential Oil.
Selain itu, dibanding produk skincare milik artis lainnya, Rans Beauty memiliki harga relatif terjangkau untuk skincare yang berkualitas.
Produk Rans Beauty ini memiliki kisaran harga mulai dari Rp89.000an saja untuk mendapatkan produk berkualitas.
Pastinya, produk Rans Beauty ini sudah melewati proses verifikasi keamanan produk dari BPOM.
Nagita mengklaim bahwa produk Rans Beauty ini merupakan produk 2 ini 1, yang selain menutrisi kulit tapi juga untuk merelaksasikan dan menenangkan pikiran.
Selain itu, produk-produk Rans Beauty diproduksi dengan fungsi utama untuk mencerahkan kulit.
Sementara ini, Rans Beauty memiliki 2 kategori produk skincare yaitu body wash dan body lotion.
Masing-masing kategori memiliki 3 varian wangi yang sangat harum dan bisa menenangkan pikiran.
Body wash dan body lotion memiliki varian Peppermint Ylang-ylang, Lemon & Lemongrass, dan Cinnamon & Saffron.
Nah produk-produk Rans Beauty ini bisa didapatkan dengan 3 cara, yaitu melalui Shopee, TikTok Shop, dan Customer Care Whatsapp.(*)
Baca Juga: Nagita Slavina Bagi Uang Gepokan, Tim Rans Entertainment Mikir Keras Hingga Basah-Basahan