CERDASBELANJA.ID – Meski masih diberlakukan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Jabodetabek, tapi bioskop sudah mulai beroperasi kembali.
Masih dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat, nonton film di bioskop kerap jadi pilihan saat weekend.
Salah satu film yang sedang viral di bioskop adalah The Medium, yang mengangkat kisah horor perdukunan di salah satu wilayah di Thailand Utara.
Sinopsis film The Medium populer dan banyak dicari, karena hasil kolaborasi dua sutradara yang terkenal dengan karya film horornya.
Keduanya adalah Banjong Pisanthanakun, asal Thailand yang terkenal dengan film Shutter.
Dia bekerja sama dengan Nong Hong-jin, sutradara asal Korea Selatan yang populer dengan film The Wailing.
Baca Juga: Dijamin Tanpa Antre! Ini Cara Mudah Beli Tiket Bioskop Pakai M-Tix
Kali ini The Medium akan meneror penonton film di bioskop dengan kisah yang cukup bikin bulu kuduk merinding.
Jika dilihat dari sinopsis The Medium yang beredar, kisah film tersebut memang lumayan menguji rasa takut kita.
Dikisahkan, salah satu tim dokumenter mengikuti perjalanan Nim, salah seorang dukun di daerah Isan, Thailand Utara.
Nah, di Isan mereka bertemu dengan keponakan Nim yang bernama Mink, yang saat itu menunjukkan gejala aneh.
Setelah diselidiki, Mink ternyata mewarisi bakat dukun dari keturunan keluarga mereka.
Tim dokumenter memutuskan untuk merekam proses penurunan bakat dukun dari generasi berikutnya di keluarga besar Mink.
Baca Juga: Persepsi Dirilis di Bioskop Online, Tontonan Mencekam Sepanjang Film
Saat merekam proses penurunan bakat itulah teror kengerian bakal dialami penonton.
Karena perilaku Mink yang aneh jadi lebih ekstrem dan dipenuhi kekuatan gelap, hingga digambarkan kemunculan makhluk halus.
Bagi penyuka film horor, tentu saja ini akan jadi tantangan sendiri untuk menontonnya sampai tuntas.
Asyiknya, ada cara hemat untuk nonton The Medium di jaringan Cinema 21 di berbagai kota, yaitu:
1. Promo Beli 1 Gratis 1 – Citibank Telkomsel
- Berlaku setiap hari Sabtu, hingga 31 Desember 2021.
- Maksimal hanya 1 kali per minggu, di lokasi berikut ini.
2. Promo Cashback 50% - Gopay
- Berlaku hingga 31 Desember 2021, di semua Cinema 21 khusus kelas Deluxe dan Imax.
- Cashback sebesar 50% atau maksimal Rp35.000 per pengguna/minggu.
- Berlaku setiap Sabtu dan Minggu, hingga Desember 2021.
- Hanya untuk pengguna kartu debit Jatim Prioritas di kelas The Premiere berikut ini.
- Maksimal transaksi hanya 1 kali per hari.
- Berlaku khusus di kelas The Premiere, hingga 31 Desember 2021, untuk pengguna kartu kredit Standard Chartered.
- Untuk Kartu Kredit Visa Infinite, berlaku setiap Senin-Minggu.
- Untuk Kartu Kredit Visa Platinum dan Mastercard Platinum hanya hari Sabtu.
5. Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket – Permata Bank
- Berlaku setiap hari Minggu, hingga 31 Desember 2021.
- Pembayaran menggunakan kartu debit Permata Bank berikut ini:
- Kartu Debit Permata Priority non Chip (Konvensional & Syariah)
- Kartu Debit Permata Priority dengan Chip (Konvensional & Syariah)
- Kartu Debit Permata Priority Batik Chip & Non Chip (Konvensional & Syariah)
- Kartu Debit Permata Priority GPN (Konvensional)
- Kartu Debit Permata Priority GPN (Syariah). (*)