Cara Isi Shopeepay Pakai Aplikasi iSaku, Cuma 5 Langkah Mudah

Jumat, 24 September 2021 | 22:30
DOK. ISAKU

Cara isi Shopeepay pakai iSaku makin mudah.

CERDASBELANJA.ID – Malas keluar rumah untuk top-up saldo Shopeepay? Pakai aplikasi iSaku bisa jadi pilihan.

Aplikasi iSaku adalah aplikasi pembayaran yang dikeluarkan oleh Indomaret.

Selain bisa bayar tagihan, beli pulsa, belanja di Indomaret, iSaku juga bisa digunakan untuk isi saldo Shopeepay.

Baca Juga: Besok Promo Shopee Mantul Sale Dimulai, Borong Voucher Gratis Ongkir, Diskon Rp20 Ribu, Shopee Deals Rp1, dan Flash Sale Serba Seribu, Jangan Salah Cara Isi Shopeepay ya!

Nah, cara isi Shopeepay pakai iSaku boleh dibilang sangat mudah.

Jika dilihat, cuma 5 langkah mudah bisa dilakukan untuk top-up Shopeepay.

Jadi tanpa perlu ke Indomaret atau ATM, cukup sambil rebahan saja di rumah.

Biar memudahkan, berikut ini cara isi Shopeepay pakai iSaku, cuma 5 langkah mudah saja:

1. Buka aplikasi Shopee, lalu tap Shopeepay dan pilih fitur Isi Saldo Shopeepay.

2. Pilih metode isi Shopeepay dengan Indomaret/iSaku, kemudian konfirmasi nilai atau jumlah yang akan diisi, langsung tap Bayar Sekarang.

Baca Juga: Belanja Lebih Murah Pakai Voucher Mall, Jangan Lupa Cara Isi Shopeepay

3. Lalu muncul kode pembayaran untuk iSaku.

4. Buka aplikasi iSaku, pili Shopee sebagai Penyedia Layanan, dan masukkan kode pembayaran tadi.

5. Akan muncul ringkasan transaksi isi saldo Shopeepay pakai iSaku, pastikan nominal saldonya sama. Jika benar, tap Bayar.

Jika transaksi pembayaran berhasil, berarti cara isi Shopeepay dengan iSaku sudah benar.

Tak lama, saldo Shopeepay kita akan bertambah, dan bisa langsung digunakan. (*)

Editor : Yunus

Baca Lainnya