Pesona Ibu Kota Inggris, Intip 10 Destinasi Wisata Favorit di London

Minggu, 25 Juli 2021 | 21:00
pexels.com/@pixabay

London punya banyak pesona dan menjadi destinasi wisata favorit turis.

CERDASBELANJA.ID – Terkenal dengan sistem kerajaan dan bangunan bersejarahnya, London menjadi salah satu destinasi liburan favorit di dunia.

Sayangnya, di era pandemi Covid-19 ini semua perjalanan dari dan ke luar negeri menjadi lebih sulit dilakukan.

Pasalnya, setiap negara akan memberlakukan peraturan yang berbeda untuk mengizinkan turis mancanegara masuk, sesuai dengan standar keamanan mereka.

Baca Juga: Rekomendasi Air Purifier Ala Shopee, Bikin Udara Bersih dan Segar

Tidak terkecuali bagi Inggris, pemerintah Inggris menerapkan peraturan yang harus diikuti sebelum kita memasuki negaranya.

Meski demikian, saat ini kita masih bisa membuat daftar tempat wisata favorit di London. Nantinya, jika keadaan pandemi sudah usai kita bisa langsung mengunjungi daftar tempat wisata tersebut.

Untuk mempermudah, berikut adalah sejumlah daftar tempat wisata favorit di London yang wajib dikunjungi.

1. London Eye atau Millenium Wheel, melalui bianglala raksasa ini kita bisa melihat pemandangan kota London dan lonceng Big Ben dari sudut pandang tinggi di angkasa.

2. Madame Tussauds, kita bisa berfoto dengan patung lilin berbagai macam tokoh terkenal seperti artis-artis Hollywood sampai The Royal Family.

3. Warner Bros Studios Tour, pencinta film Harry Potter akan merasakan berada di dalam set film dan melihat bagaimana film Harry Potter dibuat.

Baca Juga: Kabar Gembira, Kini Harga Paket Wisata Turki Turun Mulai dari Rp5 Juta

4. Buckingham Palace, kediaman ratu Inggris ini sangat populer di kalangan turis mancanegara, kita diperbolehkan berkeliling dan berfoto di sekitar istana.

5. Abbey Road, tempat ini menjadi saksi sejarah lahirnya band legendaris asal inggris The Beatles.

6. Tower Bridge, jembatan yang berdiri di atas Sungai Thames ini banyak dikunjungi turis karena menjadi salah satu ikon terkenal di London.

7. Hyde Park, jika bosan dengan ingar bingar dan keramaian kota kita bisa bersantai sambil menikmati pemandangan hijau di salah satu taman terbesar di London.

8. Big Ben, menara jam dan lonceng khas London ini menjadi ikon utama di Inggris yang harus masuk daftar destinasi perjalanan ke London.

Baca Juga: Maldives Sudah Bisa Didatangi Turis Asing Saat Pandemi, Cek Faktanya

9. British Museum, jika tertarik dengan sejarah kita wajib berkunjung ke museum satu ini, karena di sini banyak menyimpan benda bersejarah seperti mumi, papan catur tertua di dunia dan sebagainya.

10. Natural History Museum, jika berkunjung ke sini kita akan melihat koleksi kerangka hewan besar dan bersejarah seperti dinosaurus dan paus biru. Rata-rata, museum di London tidak mengenakan biaya tiket kepada pengunjung alias gratis. (Nina Tri Aulia)

Editor : Yunus

Baca Lainnya