Tips Siapkan Berkas PCR dan Kartu Vaksin Covid-19 Sebelum Penerbangan

Jumat, 16 Juli 2021 | 20:12
Dok. Pemprov DKI.

Pemprov DKI Jakarta menghadirkan mobil vaksin keliling.

CERDASBELANJA.ID – PPKM Darurat wilayah Jawa – Bali yang diberlakukan juga berpengaruh terhadap kebijakan baru.

Contohnya adalah kebijakan baru yang berlaku saat PPKM saat ingin menggunakan trasnportasi umum pesawat terbang.

Calon penumpang pesawat diwajibkan membawa hasil tes PCR dan Kartu Vaksin Covid-19 agar bisa terbang di wilayah Jawa dan Bali.

Baca Juga: Ini Daftar 13 Stasiun KA yang Melayani Vaksinasi Covid-19 Gratis

Kebijakan baru serta proses dalam mempersiapkan berkas-berkas yang diperlukan seringkali membuat calon penumpang menemui kendala.

Agar memudahkan kita sebagai calon penumpang, dikutip dari Kompas.com berikut tips yang perlu dilakukan sebelum terbang.

  1. Jangan malas mencari informasi
Dengan mengumpulkan sebanyak mungkin informasi, akan memudahkan kita dalam memenuhi persyaratan yang dibutuhkan.

Jangan sampai ketika sudah berada di bandara, kita gagal terbang karena kurangnya berkas persyaratan yang disiapkan.

  1. Cari tempat untuk tes PCR
Baca Juga: PPKM Darurat, KAI Kurangi Perjalanan Kereta Jarak Jauh Lebih dari Separuh

Hal ini penting agar ketika kita ingin melakukan perjalanan menuju bandara, hasil PCR sudah berada di tangan dan siap diberikan ke petugas bandara.

Sebelum melakukan tes PCR, kita perlu cek daftar rumah sakit atau klinik yang bisa memberikan hasl PCR dengan cepat.

Lalu, hubungi rumah sakit atau klinik tersebut untuk konfirmasi lebih lanjut dan tanyakan biaya yang harus dikeluarkan.

Setelah mendapat informasi yang cukup, kita bisa segera tes PCR di tempat yang dipilih.

  1. Lakukan tes PCR jauh-jauh hari
Tips ini dilakukan karena tes PCR berbeda dengan antigen yang hasilnya bisa keluar dalam hitungan 15 - 20 menit.

Baca Juga: Garuda Indonesia Terapkan 6 Protokol Kesehatan Terbaru, Ini Rinciannya

Tes PCR memerlukan waktu berjam-jam bahkan tidak menutup kemungkinan hitungan hari sampai keluar hasil tes.

Demi menghindari resiko ketinggalan pesawat karena menunggu hasil tes, lebih baik tes dilakukan sehari sebelum keberangkatan.

  1. Jangan lalukan vaksin di hari H keberangkatan
Hal ini dilakukan agar kita tidak terburu-buru saat ingin melakukan vaksin dan mengejar keberangkatan jadwal pesawat.

Setidaknya lakukan vaksi sehari sebelum jadwal keberangkatan pesawat kita ya.

  1. Persiapkan berkas dari jauh hari
Baca Juga: Terbang Bersama Lion Air Dapat Layanan Vaksin Gratis, Ini Syaratnya

Kalau semua berkas persyaratan sudah lengkap sebelum keberangkatan, akan memudah kita ketika ingin naik pesawat.

Kita bisa berangkat lebih santai dan tidak terburu-buru karena ada persyaratan yang belum kita penuhi.

Oh iya, jangan lupa cek kembali berkas sebelum pergi, agar tidak ada yang terlupa. (Nina Tri Aulia)

Editor : Yunus

Baca Lainnya