Opsi Terbaru, Kini Bayar Tagihan di Tiket.com Bisa Pakai OVO

Jumat, 28 Mei 2021 | 18:00
Dok. OVO

tiket.com bekerja sama dengan OVO hadirkan layanan pembayaran baru

CERDASBELANJA.ID – Platform pembayaran digital OVO baru saja berkolaborasi dengan layanan pemesanan tiket dan hotel, yaitu Tiket.com.

Melalui kolaborasi ini, kini kita bisa menggunakan OVO sebagai salah satu metode pembayaran Tiket.com.

Jadi, opsi pembayaran tagihan tiket dan hotel di Tiket.com lebih beragam dengan kehadiran OVO.

Baca Juga: Masih Ragu Beralih ke OVO? Simak 5 Keuntungan Pakai OVO Berikut Ini

Head of Corporate Communications OVO, Harumi Supit mengatakan, pihaknya ingin mengajak konsumen untuk membantu pemulihan pariwisata nasional dengan cara yang lokal.

Salah satunya, adalah dengan staycation di hotel atau penginapan di area aglomerasi tempat tinggal pengguna OVO.

Melalui penggunaan OVO di dalam platform Tiket.com, pihak OVO berupaya untuk mendorong pemulihan pariwisata sekaligus ekonomi Indonesia.

“Tentunya melalui kemudahan, keamanan dan kenyamanan bertransaksi, sehingga konsumen semakin mudah dan nyaman dalam melakukan staycation,” ujar Harumi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (28/5).

Di sisi lain, Co-Founder & Chief Marketing Officer Tiket.com Gaery Undarsa mengatakan, kolaborasi antara Tiket.com dan OVO ini sejalan dalam misi Tiket.com.

Terutama dalam bahu membahu, mendukung upaya pemerintah dalam membangkitkan kembali industri pariwisata lokal secara bertahap.

Baca Juga: Perbedaan OVO Club dan OVO Premier, Serta Cara Upgrade ke OVO Premier

Tiket.com juga berupaya menyediakan opsi pembayaran yang semakin lengkap dan beragam dalam platform-nya.

Mulai dari transfer melalui ATM, kartu kredit, transfer via internet dan mobile banking, gerai hotel, hingga layanan instant payment seperti OVO.

Bergabungnya OVO sebagai salah satu pilihan layanan digital tanpa kontak, tentunya dapat menjadi pilihan pembayaran yang mudah dan aman.

Ditambah dengan kolaborasi program yang akan semakin memberikan keuntungan bagi para pengguna setia Tiket.com.

Pasalnya, tidak dimungkiri pada masa pandemi sekarang ini, hal paling utama yang dicari oleh para pengguna ketika berwisata adalah keamanan dan kenyamanan.

Baca Juga: Ini Cara Investasi Reksa Dana Online di OVO Invest, Ternyata Mudah

“Baik dalam hal transaksi pemesanan tiket atau hotel, maupun pada saat menginap,” tutur Gaery.

Melalui beragamnya opsi pembayaran di tiket.com, diharapkan akan semakin mempermudah pengguna dalam bertransaksi di mana dan kapan saja. (*)

Tag

Editor : Yunus