3 Cara Pakai Uang THR Bermanfaat, Jangan Langsung Dihabiskan!

Selasa, 27 April 2021 | 05:00
Kompas.com

Cara Pakai Uang THR agar Bermanfaat, Jangan Langsung Dihabiskan!

CERDASBELANJA.ID – Pada bulan Ramadan 2021, sebagian besar pekerja akan mendapatkan uang Tunjangan Hari Raya (THR) menjelang Lebaran.

THR adalah pendapatan non-upah yang wajib dibayarkan pengusaha, kepada pekerja atau keluarganya menjelang hari raya keagamaan di Indonesia.

Adapun THR wajib dibayarkan paling lambat tujuh hari sebelum hari raya keagamaan. Besaran THR yang diterima karyawan pun berbeda-beda, bergantung pada masa kerja karyawan tersebut.

Baca Juga: Cara Pinjam Uang Tanpa Bunga, Bisa Pakai Pegadaian Gadai Prima

Pada saat THR dibayarkan, banyak orang yang menggunakan uang tersebut secara berlebihan dan langsung dihabiskan.

Padahal, ada cara memakai uang THR agar lebih bermanfaat bagi kita. Jika bisa diatur dengan baik, uang THR bisa membantu kita dalam banyak hal.

Berikut adalah cara memakai uang THR agar bermanfaat dan tidak cepat habis dalam sekejap.

1. Asumsikan Seperti Gaji

Cara memakai uang THR agar bermanfaat yang pertama, adalah mengasumsikan atau menganggapnya sebagai gaji, bukan bonus. Pasalnya, jika kita melihat uang ini sebagai bonus, kita cenderung membelanjakannya secara impulsif.

Bukan berarti kita tidak boleh menggunakan uang tersebut untuk bersenang-senang, tetapi kita perlu rencana detail untuk menggunakan uang tersebut.

Rencana ini akan mempermudah kita dalam mencairkan, membelanjakan, serta menyisihkan uang sesuai kebutuhan.

Baca Juga: 6 Tips Investasi Untuk Freelancer, Siap Raih Keuntungan Besar

2. Bayar Cicilan

Cara memakai uang THR agar bermanfaat yang kedua, adalah gunakan untuk membayar cicilan. Jika kita memiliki utang atau cicilan yang mendekati jatuh tempo, maka kita bisa menggunakan sebagian uang THR untuk membayar cicilan tersebut.

Pasalnya, semakin lama kita menunggak utang maka akan semakin banyak bunga yang menumpuk dan nilai utang kita berakhir menjadi lebih besar.

Uang THR bisa menyelamatkan gaji kita dan membantu meringankan pengeluaran, khususnya untuk membayar utang atau cicilan.

3. Berinvestasi

Cara memakai uang THR agar bermanfaat yang ketiga, adalah menginvestasikan sebagian uang THR. Salah satu cara yang menguntungkan untuk menggunakan uang THR adalah dengan berinvestasi.

Kita bisa menambah pendapatan dengan menginvestasikan sebagian uang THR di instrumen investasi apa pun. Jangan lupa juga untuk mendiversifikasikan investasi untuk berjaga-jaga.

Jika kita belum memiliki banyak pengetahuan dalam berinvestasi, maka kita bisa mulai berinvestasi reksa dana terlebih dahulu. Hal yang terpenting, jangan langsung menghabiskan uang THR sekaligus.

Baca Juga: Cara Menabung Rutin untuk Dana Darurat, Cuma Perlu 4 Langkah

4. Alokasi Dana Darurat

Cara memakai uang THR agar bermanfaat yang keempat, adalah mengalokasikan uang untuk dana darurat. Jika kita pernah merasa kesulitan membayar tagihan tidak terduga, maka wajib untuk mengalokasikan sedikit uang THR kepada dana darurat.

Ini merupakan cara ideal untuk menggunakan uang THR semaksimal mungkin, karena pengeluaran tidak terduga bisa datang kapan saja.

Beberapa ahli merekomendasikan, setidaknya kita perlu memiliki alokasi dana sebanyak enam kali gaji sebagai dana darurat.

Kumpulkanlah dana darurat sedini mungkin, agar tujuan tersebut dapat tercapai dan keuangan kita tidak terganggu.

Setelah semua kebutuhan sudah terpenuhi, kita bebas menggunakan sisa uang THR untuk berbelanja atau bersenang-senang.

Jangan lupa juga untuk selalu berbagi dengan orang lain di bulan Ramadan 2021 ini. (*)

Tag

Editor : Yunus