L’Oréal Paris Luncurkan Produk UV Defender dengan 3 Varian Berbeda

Minggu, 18 April 2021 | 04:00
DOK. L’Oréal Paris

L’Oréal Paris Luncurkan Produk UV Defender dengan 3 Varian BerbedaL’Oréal Paris Luncurkan Produk UV Defender dengan 3 Varian Berbeda

CERDASBELANJA.ID – Indonesia berada di kawasan Asia dengan tingkat suhu yang terbilang cukup tinggi. Sinar matahari yang berlebih akan menyebabkan penuaan dini dan masalah kulit lainnya.

Walaupun memiliki tingkat kasus yang masih tergolong rendah, terlalu sering terpapar sinar matahari bisa menyebabkan kanker kulit lho.

Penelitian yang dilakukan oleh L’Oréal membuktikan bahwa 75% penuaan dini dapat disebabkan oleh sinar UV.

Baca Juga: Beli 1 Meter L1MO Pizza di Pizza Hut Dapat THR Jutaan, Ini Caranya!

Oleh karena itu, L’Oréal Paris menghadirkan L’Oréal Paris UV Defender, hybrid sunscreen dengan manfaat skincare actives.

Prouk terbaru dari L’Oréal Paris ini dapat membantu mencegah munculnya tanda penuaan dini dan diformulasikan sesuai dengan kebutuhan kulit.

Nah dalam acara peluncurannya pada 15 April lalu, L’Oréal Paris memperkenalkan 3 varian berbeda untuk produk terbarunya sebagai berikut.

1. UV Defender Matte and Fresh

Produk UV Defender jenis ini sangat cocok untuk kita yang memiliki jenis kulit berminyak. Dilengkapi dengan Airlicium yang dapat menyerap 7 x minyak berlebih di wajah.

Selain itu, UV Defender Matte and Fresh juga dapat mengontrol kelembaban dan matte seharian bahkan pada cuaca panas dan lembab.

Baca Juga: Limited Edition, Intip Produk Baru Citra Volcanic Clay Serta Harganya!

2. UV Defender Correct and Protect

Untuk kita yang memiliki jenis kulit kombinasi, disarankan untuk menggunakan UV Defender jenis ini.

Dilengkapi antioksidan Vitamin CG, sebuah kandungan optimal untuk merawat kulit dari radikal bebas.

Ada juga kandungan Apricot pigment yang menyatu optimal dengan kulit untuk memberikan hasil warna kulit yang tampak lebih merata dan bercahaya.

3. UV Defender Moist and Fresh

Nah jenis UV Defender yang terakhi ini sangat cocok untuk yang memiliki jenis kulit kering.

Baca Juga: Baru! Floridina Hadirkan Kesegaran Tropis dalam Varian Floridina Coco

Dilengkapi dengan Hyaluronic Acid sehingga dapat melembabkan dan membantu menjaga kelembapan kulit dan melawan penuaan dini.

UV Defender resmi diluncurkan pertama kali di Indonesia pada Kamis lalu yang dilakukan secara virtual.

Kita bisa dapatkan produk ini di Shopee dengan harga diskon Rp131.400 dari harga normal Rp150.000.(*)

Tag

Editor : Yunus