Bukan Kaleng-Kaleng, Baim Wong Hasilkan Miliaran Rupiah dari YouTube

Senin, 12 April 2021 | 17:00
DOK. Instagram @baimwong

Baim Wong hasilkan miliaran rupiah dari Youtube

CERDASBELANJA.ID – Rasanya bukan hal umum lagi ya untuk orang memulai bisnis dari YouTube.

YouTube jadi media kedua setelah televisi yang mampu menarik banyak penonton.

Selain itu, YouTube juga bisa dijadikan bisnis menjanjikan lho.

Baca Juga: Bersaing dengan Baim Wong, Ini Pendapatan Raffi Ahmad dari YouTube

Bahkan kita bisa menghasilkan miliaran rupiah dalam sebulan hanya dari Youtube saja.

Seperti yang dilakukan oleh BaimWong yang sukses menjadi content creator YouTube.

Tak tanggung-tanggung, Baim merintis kanal YouTube-nya dengan serius.

Dikutip dari Kompas.com, Baim bisa hasilkan sekitar miliaran rupiah per bulan dari kanal YouTube mereka.

Kanal YouTube yang diberi nama Baim Paula ini, kini telah memiliki 18.3 juta subscriber lho.

Dengan total 1.304 video, Baim dan Paula mendapatkan penghasilan sekitar Rp417 juta hingga Rp6 miliar lebih.

Baca Juga: Jadi Ambassador MS Glow Kids, Paula Siapkan Tabungan Masa Depan Kiano

Pendapatan tersebut merupakan pendapatan bersih Baim dan Paula per bulan dari YouTube lho.

Konten yang dibuat juga bukan kaleng-kaleng seperti YouTube amatir lainnya.

Melalui kanal YouTube miliknya, Baim mengajak masyarakat untuk lebih peduli dengan orang-orang sekitar yang membutuhkan uluran tangan.

Baim membuat konten gemar bersedekah untuk orang-orang yang benar-benar membutuhkan.

Tapi penghasilan Baim dan Paula tidak hanya dari YouTube saja lho.

Faktanya Baim juga memiliki banyak bisnis seperti di bidang kuliner, ada Bakmi Wong, Quinno Gelato Cakes, Ayam Gebug Bapau, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Viral di Medsos, Raffi Ahmad Resmi Akuisisi Klub Bola Cilegon FC

Kedermawanan Baim dan Paula mengantarkan mereka menuju kesuksesan dan bergelimang harta.(*)

Tag

Editor : Yunus