Ubah Fokus, Volvo Berencana Hanya Akan Jual Mobil Listrik Pada 2030

Kamis, 11 Maret 2021 | 15:00
Tolga Akmen/Agence France-Presse, Getty Images

Ubah Fokus, Volvo Berencana Hanya akan Jual Mobil Listrik Pada 2030

CERDASBELANJA.ID – Merek Volvo Cars telah memutuskan untuk bergerak maju dengan memproduksi kendaraan listrik.

Mengutip dari New York Times, Volvo mengatakan akan mengubah seluruh line up-nya untuk menggunakan tenaga baterai di tahun 2030 mendatang. Artinya, Volvo tidak akan lagi menjual mobil dengan mesin bensin atau diesel.

Deklarasi yang disampaikan produsen mobil dari Swedia ini, merupakan salah satu upaya terbaru untuk melepaskan diri dari masa lalu dan juga bahan bakar fosil.

Baca Juga: Mobil Listrik Tak Selalu Mahal, Harga Termurah Hanya Rp120 Jutaan

Ini juga merupakan salah satu proposal paling ambisius, serta dapat meningkatkan tekanan terhadap merek lain untuk mengikuti rencana ini.

Industri otomotif telah bergerak menuju elektrifikasi selama bertahun-tahun, tetap pergeseran ini pun menjadi hal yang mendesak dalam beberapa bulan terakhir.

Terpilihnya Presiden Biden, juga telah meningkatkan ekspektasi bahwa Amerika Serikat (AS) akan menawarkan jenis insentif khusus.

Terutama, insentif yang membantu menjadikan mobil listrik sebagai segmen dengan pertumbuhan tercepat di pasar Eropa tahun lalu.

Sebelumnya General Motors (GM) mengatakan, pihaknya akan melakukan transisi ke mobil listrik pada tahun 2035 mendatang.

Sementara itu, Ford mengatakan hanya akan menjual mobil bertenaga baterai di Eropa mulai tahun 2030.

Baca Juga: Tren Mobil Listrik, Youtuber Korea Jang Hansol Beli dengan Harga Murah

Chief Executive of Volvo Hakan Samuelsson mengatakan, jika kita ingin ikut serta dalam ‘permainan’, maka kita perlu bertransformasi dengan cepat.

“Jika tidak, Anda akan terjebak di dalam segmen yang terus menyusut,” ujar Hakan dikutip Rabu (10/3).

BMW, Audi, dan Mercedes-Benz, belum menetapkan tanggal kedaluwarsa untuk model mobil dengan pembakaran internal.

Namun, mereka tidak lagi berinvestasi besar-besaran dalam mesin pembakaran internal dan bergegas memproduksi kendaraan yang dapat bersaing dengan model listrik Tesla.

Volkswagen sendiri, akan mulai menjual ID.4 electric S.U.V. di AS tahun ini dengan harga sekitar USD40.000, sebelum dikurangi kredit pajak federal hingga USD7.500.

Jadi pada tahun 2030, Volvo akan menghentikan semua produksi mobil dengan mesin pembakaran internal dan hibrida di dalam portofolio globalnya.

Baca Juga: Tertarik Beli Mobil Listrik yang Viral? Akhir Tahun Waktu yang Tepat!

Nantinya, model mobil listrik Volvo akan dijual eksklusif secara online. Meskipun dealer masih akan menawarkan test drive kepada pembeli, tetapi pemesanan akan dilakukan seluruhnya melalui internet dengan harga yang telah ditetapkan.

Volvo mengakui bahwa dorongan terhadap mobil bertenaga baterai, merupakan respons, sebagian, atas tekanan dari pemerintah yang telah mengumumkan pelarangan terhadap kendaraan dengan mesin pembakaran internal.

“Ada beberapa lompatan keyakinan dan beberapa taruhan yang perlu dibuat agar keputusan ini dapat berjalan,” ujar Chief Technology Officer of Volvo Henrik Green. (*)

Editor : Yunus

Sumber : New York Times

Baca Lainnya